• Jumat, 29 November 2024

Kabupaten Tanggamus Dapat Kunjungan dari 4 Negara Ini, Acara Apa Ya Kira-kira?

Selasa, 30 Oktober 2018 - 20.27 WIB
95

Kupastuntas.co, Tanggamus - Selasa (30/10/2018) Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, menerima kunjungan Participants of International Training Program on Maternal and Child Health Service With Maternal and Child Health Handbook In 2018 atau Peserta Program Pelatihan Internasional Tentang Layanan Kesehatan Ibu dan Anak Dengan Buku Pegangan Kesehatan Ibu dan Anak Pada Tahun 2018.

Kedatangan perwakilan 4 negara, Laos, Kamboja, Afghanistan dan Tajikistan ini ke Kabupaten Tanggamus untuk mengetahui lebih banyak tentang program peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak dengan buku pegangan kesehatan ibu dan anak di Kabupaten Tanggamus.

Selain Perwakilan dari empat negara, turut serta sejumlah Pejabat dari Kementerian Sekretariat Negara yang diwakili Syamsul Arifin, SH., Kementerian Kesehatan RI diwakili Rika Sebayang, SKM, MKM., dan dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang diwakili Dr. Lusi Darmayanti, serta Senior Advicer JICA (Japan Internasional Cooperation Agency) Mrs. Keiko Asaki.

Dalam sambutannya Bupati Tanggamus menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat menikmati keindahan alam Kabupaten Tanggamus kepada rombongan, sekaligus mengenalkan beragam objek wisata yang ada di Kabupaten Tanggamus.

Bupati juga mengucapkan terima kasih karena Kabupaten Tanggamus telah dipercaya menjadi daerah tujuan program ini. Dirinya menyatakan bahwa Tanggamus tetap berkomitmen untuk meningkatkan kesehatan melalui peningkatan akses dan mutu pelayanan kesehatan.

Ditambahkan juga, Pemkab Tanggamus memiliki program prioritas untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak serta lanjut usia. Selain itu juga tentang adanya program 55 Aksi Desa Asik, yang beberapa diantaranya berkaitan dengan bidang kesehatan, antara lain :

  1. Peningkatan bantuan operasional posyandu serta pembinaan kader posyandu balita dan lansia.
  2. Penambahan dokter spesialis di Rumah Sakit.
  3. Pengadaan USG di setiap Puskesmas.
  4. Pengadaan mobil ambulance di setiap Pekon/Desa.
  5. Menambah armada mobil Puskesmas Keliling.
  6. Peningkatan layanan homecare dan kartu lansia melalui motor reaksi cepat (MRC) pelayanan kesehatan.
  7. Juga dalam rangka menurunkan angka kematian ibu dan anak, Pemkab Tanggamus telah melaksanakan program kesehatan dengan mengedepankan peran serta, sinergitas dan koordinasi lintas sektor terkait.
Selanjutnya Bupati menyampaikan terkait buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA).

“Buku KIA merupakan alat untuk meningkatkan kualitas pelayanan pada ibu dan anak, sebagai bentuk peran serta keluarga dan masyarakat dalam peningkatan kesehatan ibu dan anak. Keberhasilan penerapan dan pemanfaatan buku KIA di Kabupaten Tanggamus tidak terlepas dari peran serta lintas sektor terkait, antara lain; Kader, Pemerintah Pekon, Kecamatan, TP PKK, Dinas Kesehatan, Dinas PMD, Dinas Pendidikan dan lintas sektor terkait lainnya,” terang Bupati.

Sementara perwakilan peserta training dari Afghanistan Mr. Alajudin menyampaikan bahwa mereka ingin mempelajari kesehatan ibu dan anak melalui penerapan Buku KIA. Ia juga kagum dengan penerapan Buku KIA di Kabupaten Tanggamus. Bagaimana prosedur mulai dilaksanakan, serta bagaimana ibu yang ingin melahirkan dipisahkan berdasarkan resikonya, dari yang beresiko tinggi ke yang beresiko rendah.

Ia pun mengatakan bahwa dirinya sudah mengunjungi satu Posyandu dan satu Puskesmas di Kabupaten Tanggamus dan bertemu dengan wanita yang menganggap penting Buku KIA tersebut, seolah-olah buku itu passport baginya. Diakhir sambutannya Mrs. Alajudin menyampaikan terima kasih serta kekagumannya terhadap Kabupaten Tanggamus, atas keramahan penduduknya serta keindahan alamnya.

Acara penyambutan diakhiri dengan penyerahan cinderamata dari Bupati Tanggamus dan Ketua TP PKK Tanggamus kepada para peserta Training dan tamu undangan yang hadir, serta dilanjutkan foto bersama. (Sayuti)

Editor :