Malam Ini Lampung Fair 2018 Dibuka, Yuk Datang!
Kupastuntas.co, Bandarlampung – Malam ini, Jumat (12/10/2018) Pegelaran Lampung Fair 2018 dengan mengusung tema "The Biggest, Longest, and Most Complete Fair In Sumatra" mulai dibuka. Event tahunan ini siap menyemarakkan bumi Lampung hingga 27 Oktober 2018 mendatang.
Persiapan yang matang dari event organizer (EO) dalam hal ini PT Jaris Jasmine Wijaya (JJW), terus dilakukan demi suksesnya acara. Hingga H-1, diketahui persiapan sudah mencapai 98 persen mulai dari barang produksi yang sudah ready dari jauh hari hingga opening ceremony.
Bagian Informasi Media PT. JJW, Diana Putri mengatakan, pihaknya telah menyiapkan sebanyak lima pintu masuk bagi pengunjung untuk ke area PKOR Way Halim Bandar Lampung. Kelima itu diantaranya satu pintu utama, satu pintu belakang menghadap by pass, dua pintu menghadap lapangan merah, dan satu pintu menghadap perumahan Way Halim.
Baca Juga: Ini Penyebab KMP Mitra Nusantara Kandas di Perairan Merak
Dia mengimbau kepada masyarakat agar tidak khawatir dengan parkir kendaraan karena pihak EO telah menyiapkan sarana parkir di tiap pintu masuk tersebut. Lebih lanjut ia mengatakan, pada penjualan stand pameran sebanyak 429 untuk usaha mikro kecil menengah (UMKM) telah sold out. Namun penjualan 60 stand untuk organisasi perangkat daerah (OPD), 50 persen diantaranya sudah melunasi pembayaran, dan sebagian lainnya masih menyerahkan uang muka.
“Jadi total ada 489 stand yang kami siapkan. Stand UMKM semuanya sudah melunasi pembayaran, tapi untuk stand OPD yang berada di clauster B masih ada yang belum lunas yaitu baru DP 30 persen dari biaya penjualan," ujar Putri, di kantor operasional PT JJW, PKOR Way Halim, Kamis (11/10/2018).
Baca Juga: Sidang Perdana Kasus Fee Proyek Lamsel, Gilang Ramadhan Seret Nama Nanang Ermanto
Lampung Fair 2018 akan dimeriahkan oleh sederet artis ibu kota seperti Judika yang tampil saat pembukaan Lampung Fair. Selain itu Tipe-X yang akan tampil pada hari ke-5, Rabu (17/10/2018). Kemudian, Wali yang akan tampil pada hari ke-9, Minggu (21/10/2018), dan Citra Scholastika yang akan memeriahkan acara penutupan pada Sabtu (27/10/2018).
Dari event ini, Pemprov Lampung menargetkan nilai transaksi atau perputaran uang sebesar Rp15 miliar dalam gelaran Lampung Fair 2018. (Erik)
Berita Lainnya
-
HMI Pertanian Unila Bantu Warga Terdampak Banjir di Bandar Lampung
Selasa, 21 Januari 2025 -
Menaker Target Satker PVP Mampu Latih Puluhan Ribu Pencari Kerja di Lampung
Selasa, 21 Januari 2025 -
Ribuan Peserta Antusias Daftar Soekarno Fun Run PDI Perjuangan Lampung
Selasa, 21 Januari 2025 -
Mafia Tanah Bermain di Kasus Tanah Kemenag Lampung, Pengamat: Bisa Pidana
Selasa, 21 Januari 2025