• Sabtu, 11 Januari 2025

Kegiatan Musorkablub Lamsel, Hanibal : Pilih Ketua yang Mau dan Punya Waktu

Senin, 08 Oktober 2018 - 11.20 WIB
41

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Pelaksanaan Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) Kabupaten Lampung Selatan yang digelar di Aula Sebuku Rumdin Bupati, Senin (8/10/2018), tidak diikuti oleh seluruh pengurus kabupaten (pengkab) olahraga.

Berdasarkan data rekap hadir perserta Musorkablub Komite Olahraga Nasional (KONI) Kabupaten Lampung Selatan, kegitan itu hanya diikuti 22 pengkab dari 29 pengkab yang tercantum di dalam daftar hadir pihak penyelenggara.

Selain itu, terdapat 20 pengkab yang hanya menyerahkan surat mandat.

Pengkab yang belum hadir hingga acara berlangsung di antaranya PSTI, Siwo PWI, Pertina, Perbasasi, PBJI, WI, dan Perwosi.

Wakil Ketua I KONI Provinsi Lampung Hanibal dalam sambutannya mengajak, agar pihak Dinas Pemuda dan Olahraga harus lebih aktif berkomunikasi dengan kepala daerah, yang berkenaan dengan masalah keolahragaan.

"Maka itu, baik-baik dengan Pak Bupati," ujarnya.

Selain itu, Hanibal menyarankan agar jajaran dapat memilih ketua dan pengurus KONI yang mau dan punya waktu untuk memajukan dan mengembangkan olahraga.

"Pilihlah yang mau dan punya waktu, supaya dunia olahraga di sini bisa berbicara banyak di kancah nasional," tandasnya.

Dalam kegiatan itu, Plt Bupati Lampung Selatan menyerahkan tali asih kepada salah seorang atlet berprestasi. (Dirsah)

Baca Juga: Penyaluran Dana Desa Tahap ll Terkesan Lambat, Masyarakat Mesuji Harap Pemerintah Bertindak Cepat

Baca Juga: Terkait Kasus Gugatan Caleg, Bawaslu Gelar Sidang Mediasi

Baca Juga: Dulunya Tempat Pijat, Guest House Palapa Belum Miliki Izin Peralihan

Baca Juga: Diduga Jaringan Down, Pencetakan Kartu di Grapari Telkomsel Kalianda Terhenti

Editor :