• Selasa, 01 Oktober 2024

Dihadiri 3 Mantan Bupati Tulangbawang, Pengajian Akbar Ciptakan Momen Kekeluargaan

Senin, 08 Oktober 2018 - 14.15 WIB
129

Kupastuntas.co, Tulangbawang - Momentum keakraban sebagai keluarga dalam membangun Kabupaten Tulangbawang tercipta saat hadirnya para mantan pimpinan Kabupaten Tulangbawang di pengajian akbar muharram dan doa bersama untuk Tulangbawang / Indonesia yang digagas Bupati Tulangbawang Hj. Winarti SE MH, di Islamic Center Menggala bersama Penceramah Ustadz Sholeh Mahmud (Solmed), Senin (08/10/2018).

Kegiatan ini dihadiri oleh mantan orang-orang nomor satu di Kabupaten Tulangbawang seperti Hi. Santori Hasan, Drs. Abdurachman Sarbini dan Ir.Hanan A Rozak.

"Hadir bapak kita semua Pak Hi. Santori Hasan, beliau peletak pondasi Tulangbawang selaku Bupati pertama, lalu orang tua kita penerus pembangunan setelah Pak Santori, yaitu Drs. Abdurrachman Sarbini (Papi Mance), kemudian Pak Hanan A. Rozak penerus pembangunan setelah Papi Mance, dan selaku Bupati sekarang, saya sangat menghormati mereka, mereka ini adalah orang tua sekaligus kakak bagi saya," ungkap Bupati Winarti.

Menurut Bunda, sapaan akrab Bupati Tulangbawang, bahwa kehadiran para Bupati pada masanya ini merupakan momen spesial dan suatu sikap kebersamaan yang saling mendukung melalui budaya gotong royong.

"Dengan hadirnya ketiga orang hebat ini, saya terharu atas kedatangan mereka, Saya berterimakasih untuk doa dan dukungan mereka pada saya," tukasnya. (Edwin)

Editor :