• Selasa, 26 November 2024

Pendidikan Guru SD Jadi Prodi Pelamar CPNS Favorit 2018

Jumat, 05 Oktober 2018 - 14.38 WIB
40

Kupastuntas.co, Jakarta - Hari Guru Sedunia dirayakan setiap tanggal 5 Oktober tiap tahunnya.

Perayaan Hari Guru sedunia ini digagas UNESCO dan Education International (EI) sejak 1994. Hari guru ini digagas untuk membantu dunia agar lebih memahami guru dan perannya dalam perkembangan para murid serta lingkungan.

Di tahun 2018, lowongan pekerjaan untuk menjadi guru juga semakin banyak dibutuhkan. Sekalipun menjadi guru mungkin tak banyak jadi bidang favorit dibanding dengan bidang kerja lainnya, namun kenyataannya pendidikan guru, khususnya pendidikan guru SD masih cukup banyak peminatnya.

Baca Juga: Lampung Berpotensi Gempa, BPBD Harus Siapkan Simulasi Bencana

Hal ini terlihat dari data BKN. BKN merilis data pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang berisi program studi terbanyak yang melamar lowongan kerja CPNS. Di tanggal 2 Oktober 2018, data menunjukkan bahwa Program Studi Pendidikan Guru SD menjadi salah satu dari tiga besar prodi pelamar CPNS terbanyak.

Jumlah pelamar dari prodi Pendidikan Guru SD ini adalah 44.267 pelamar.

Di posisi kedua ditempati oleh prodi kebidanan dengan jumlah 31.168 pelamar. Dan di posisi tiga ditempati oleh prodi Pendidikan Agama Islam dengan jumlah 26.902 orang. (Cnn)

Baca Juga: Kasus Korupsi Gedung Islamic Center Lamtim, Polda Tetapkan Empat Tersangka

Baca Juga: Empat Anggotanya Terjaring OTT, Kapolres Lambar Irit Bicara

Berita Terkait: Pungli Pembuatan SIM di Mapolres Lambar, Propam Polda OTT 4 Oknum Polisi

Editor :