Karnaval Kampanye Damai, Massa Pendukung Dua Capres Padati Monas
Kupastuntas.co, Jakarta - Ribuan relawan hingga pengunjung Monas mengikuti iring-iringan karnaval deklarasi kampanye damai Pemilu 2019 yang gelar KPU di Monas, Jakarta, Minggu (23/9/2018).
Mereka terlihat berada di belakang iring-iringan para calon, yakni pasangan nomor urut 01 Joko Widodo-Maruf Amin dan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Selain relawan dan masyarakat, marching band MB Genta Bahana Samudra juga mengiringi karnaval tersebut. Mereka terlihat memainkan sejumlah lagu adat hingga populer.
Tak hanya itu, atraksi memainkan alat marching juga diperagakan oleh mereka.
Kedua pasangan calon mengitari jalan medan merdeka barat dan masuk kembali ke Monas.
Baca Juga: Lagi, Tubaba Dapat Predikat WTP dari Kemenkeu RI
KPU resmi membuka deklarasi kampanye damai Pemilu 2019. Pembukaan ini ditandai pelepasan balon ke udara yang dilakukan Ketua KPU Arief Budiman.
Berdasarkan pantauan, baik Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi mengenakan pakaian adat. Begitu pula ketua umum dan para pimpinan parpol yang hadir.
Tampak Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan juga mengenakan pakaian adat.
Pembukaan deklarasi kampanye damai diawali dengan pawai kedua pasangan calon yang diikuti para pimpinan parpol dengan menggunakan mobil golf.
Baca Juga: Oknum Anggota Polres Lambar Diduga Jadi Bandar Narkoba
Rombongan pasangan calon kemudian juga diikuti oleh para partai politik peserta pemilu yang juga menampilkan budaya dan pakaian adat.
Jokowi mengemudikan mobil golf sebelum menuju titik awal karnaval kampanye damai. Cawapres Maruf Amin, Ketua TKN Erick Thohir, dan Direktur Kampanye TKN Aria Bima menjadi penumpang mobil tersebut.
Belasan paspampres juga terlihat mengawal pasangan tersebut. Mereka terlihat berada di setiap sisi mobil golf yang dikemudikan Jokowi.
Sementara Prabowo beserta rombongan menyusul di belakangnya. Tak ketinggalan, SBY pun turut melakukan pawai menggunakan mobil golf yang dikemudikan Agus Harimurti Yudhoyono.
Setelah pawai, rencananya akan ada orasi dari Ketua KPU Arif Budiman dan kedua calon presiden yaitu Jokowi dan Prabowo. (Cnn)
Berita Terkait: Lampaui Target Nasional Pembuatan Akta Kelahiran Anak, Disdukcapil Lamsel Mendapat Apresiasi Dirjen
Berita Lainnya
-
Ketua Tim Ardjuno: Terimakasih Masyarakat Lampung yang Telah Memberi Sambutan Hangat Selama Kampanye Arinal-Sutono
Minggu, 24 November 2024 -
Ribuan Warga Padati Konser Panah Ardjuno di Raman Utara Lampung Timur, Sutono: Coblos yang Ada Blangkonnya
Minggu, 24 November 2024 -
Kampanye Terakhir di Lapangan Rejomulyo, Arinal Djunaidi Ajak Masyarakat Coblos Cagub dan Cabup Lamsel Nomor 1
Sabtu, 23 November 2024 -
Ribuan Warga Padati Kampanye Terakhir Arinal Djunaidi di Lapangan Rejomulyo Jati Agung Lampung Selatan
Sabtu, 23 November 2024