Lapor Pak Walikota! Kondisi Jalan Pulau Singkep Sukarame Memprihatinkan

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kondisi jalan di Kelurahan Sukarame Baru, Kecamatan Sukarame, Kota Bandar Lampung, tepatnya di Jalan Pulau Singkep, dalam kondisi rusak parah.
Akibatnya para pengendara yang melintas harus berhati hati dengan kondisi lubang seperti kubangan dan dipenuhi air bila turun hujan
Kondisi di jalan tersebut sangat memprihatinkan. Selain seluruh bagian badan jalan hancur dan aspal mengelupas, posisi jalan juga bergelombang. Warga yang melintas pun harus ekstra hati-hati melintasi ruas jalan tersebut apabila tidak ingin mengalami musibah.
Sebab, sudah sering ada warga atau pengendara sepeda motor yang tergelincir akibat kondisi jalan tersebut. Menurut salah seorang warga setempat, Febri, jalan tersebut sudah dua kali diperbaiki, namun, tak sampai berapa lama rusak.
“Sudah dua kali mas diperbaiki, tapi cepat banget rusaknya,” kaat Febri Kepada Kupas Tuntas, Kamis (20/9).
Dikatakan dia, bahwa jalan tersebut sudah pernah dilakukan pengecekan oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Bandar Lampung, namun sampai sekarang belum juga ada penanganannya.
“Malah di setiap gang-gang saja yang diperbaiki dan diaspal ulang, kok akses jalan utama tidak diperbaiki. Bahkan Lurah, Camat dan RT nya juga tahu itu mas kalau sudah rusak asapalnya, tapi malah dia saja,” keluhnya.
Akibat kondisi jalan yang rusak tersebut, kata dia, beberapa warga terpaksa menimbun memakai pecahan batu.
“Kalau pas lagi tidak hujan, debu berterbangan hingga masuk dalam rumah warga, dan apabila hujan jalan ini becek dan licin. Banyak lubang, tidak tahu kalau itu dalam apa tidak kalau pas hujan,” jelasnya.
Ia pun berharap Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN, memerintahkan dinas terkait untuk melakukan perbaikan di Jalan Pulau Singkep.
“Saya dan warga lainnya berharap Pak Wali Kota bisa mendengarkan keluhan kami ini, karena jalan itu sudah sangat memprihatinkan,” harapnya. (Oscar)
Berita Lainnya
-
Pemprov Ubah Status Bank Lampung Jadi PT, Pengamat: Langkah Realistis Dorong Kemandirian Daerah
Senin, 13 Oktober 2025 -
Radar Space Bandar Lampung Terbakar, Kerugian Capai Rp 250 Juta
Senin, 13 Oktober 2025 -
Pemprov Lampung Dorong Kontribusi PAD Lewat Transformasi BUMD
Senin, 13 Oktober 2025 -
Fraksi DPRD Soroti Transformasi Dua BUMD Besar Lampung: Jangan Sekadar Ganti Nama, Harus Bawa Perubahan Nyata
Senin, 13 Oktober 2025