Kirim 4 Wakilnya di Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi, Disdik Tubaba Optimis Juara
Kupastuntas.co, Tulangbawang Barat - Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) melalui Dinas Pendidikan (Disdik) setempat mengikutsertakan 4 (empat) sekolahan dalam perlombaan Sekolah Sehat tingkat Provinsi Lampung. Dalam lomba tersebut Disdik optimis akan meraih juara.
Dikatakan oleh, Amrullah, Kepala Disdik Kabupaten Tubaba bahwa, keempat sekolahan tersebut terdiri dari dua Sekolah Dasar Negeri (SDN) dan dua Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) yakni SDN 01 Tunas Asri dan SDN 01 Mekar Asri, Kecamatan Tulangbawang Tengah, SMPN 01 Tumijajar dan SMPN 03 Tumijajar, Kecamatan Tumijajar.
"Ada banyak syarat kriteria yang ditentukan dalam lomba Sekolah Sehat ini, diantaranya Unit Kesehatan Sekolah (UKS), Jambanisasi, Lingkungan sejuk, asri, rindang dan terawat rapi, atap tidak boleh asbes. Nah, misalkan untuk UKS sendiri banyak sekali didalamnya, ada dokter cilik dan lainnya,"kata Amrullah saat mengahadiri kegiatan Paguyuban Penjaskes Tubaba di Murni Jaya, Tumijajar, Rabu (12/8/2018).
Kepala Disdik Tubaba ini menjelaskan kriteria-kriteria yang akan menjadi poin dalam perlombaan Sekolah Sehat tersebut tentunya memang sudah menjadi karakter murid, guru, dan masyarakat sekitar sekolahan, sehingga bagi keempat sekolah yang mewakili Kabupaten Tubaba hal itu bukanlah perkara asing karena memang rutinitas sehari-hari warga sekolahan.
"Hidup dengan lingkungan bersih, asri, dan lain sebagainya itu kan memang sudah menjadi bagian dari pokok kehidupan sehari-hari terutama di sekitar lingkungan sekolah,"ujar Amrullah.
Sejauh ini, lanjut dia, untuk penentuan penilaian yang informasinya akan dilakukan sekitar tiga bulan mendatang, kriteria yang akan dinilai diantaranya : penataan lingkungan sekolah, seperti ditanami bunga, pepohonan, dan buah-buahanan, kebersihan kamar mandi dan ruang kelas juga tak luput dari penilaian.
Amrullah juga menuturkan, lomba Sekolah Sehat tersebut bukan hanya untuk mencari kemenangan atau juara. Melainkan, kata dia, sekolahan lain khususnya sekolah di seluruh Kabupaten Tubaba dapat termotivasi untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan sekolah.
"Supaya anak-anak juga terbiasa hidup bersih di lingkungan sekolah maupun dirumah, sehingga hidup sehat karena lingkungan bersih menjadi tren budaya masyarakat di Kabupaten Tubaba,"harapnya. (Irawan/Bas/Lucky)
Berita Lainnya
-
Pondok Modern Al Furqon Tubaba Raih Penghargaan LPKRA Tingkat Nasional
Kamis, 28 November 2024 -
Arinal Djunaidi - Sutono Unggul di TPS Umar Ahmad
Rabu, 27 November 2024 -
Pilgub Lampung 2024, Arinal Djunaidi-Sutono Unggul di TPS 03 Desa Karta Tubaba
Rabu, 27 November 2024 -
Sukses Hibur Ribuan Warga Tubaba, Andika Kangen Band Ajak Pilih Ardjuno di Pilgub Lampung 2024
Selasa, 12 November 2024