Tak Kuat Menampung Air, Tenda untuk Resepsi Pernikahan Roboh

Kupastuntas.co, Bandarlampung – Akibat curah hujan yang begitu tinggi yang terjadi pada Jumat (7/09/2018) malam hingga Sabtu (8/09/2018) pagi, membuat tenda atau tarup resepsi pernikahan di Kampung Pasar Ambon, kelurahan Pesawahan, Kecamatan Teluk Betung Selatan Roboh, Sabtu (8/09/2018) pukul 03:00 WIB.
Salah satu warga Makmun (38) mengungkapkan, robohnya tenda resepsi pernikahan tersebut lantaran atap tenda (terpal) yang dibuat rata, sehingga tidak kuat untuk menampung air hujan yang deras.
"Nah, jadi saat hujan atap itu menampung air sehingga patah," kata dia.
Baca Juga: Kangen Anak, Buronan Kasus Narkoba Ini Diringkus Polisi Saat Pulang Kampung
Sementara salah satu keluarga yang akan mengelar pernikahan, Sayuti menerangkan, tenda ini rencananya akan digunakan dalam acara resepsi pernikahan keponakannya yang dilaksanakan pada Minggu (09/09/2018).
"Iya untuk acara resepsi keponakan saya, semoga aja yang punya tarup ada penggantinya, supaya bisa diganti lagi. Jadi, acaranya bisa tetap jalan," ungkapnya. (Sule)
Berita Lainnya
-
Reuni Alumni SMAN 2 Bandar Lampung Digelar di Universitas Teknokrat Indonesia, Gubernur Mirza Dorong Peningkatan SDM
Minggu, 20 April 2025 -
RS Urip Sumoharjo Gelar Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi Pemegang Saham dan Manajemen
Minggu, 20 April 2025 -
Hendak Diperkosa, Wanita 17 Tahun di Bandar Lampung Loncat dari Lantai Dua Rumah Kontrakan
Minggu, 20 April 2025 -
Empat Tahun Berlalu dan Tiga Kajati Berganti, Kasus Dana Hibah KONI Lampung Masih Mandeg
Minggu, 20 April 2025