Lampung Masuk 11 Provinsi Dilanda Kekeringan

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat bencana kekeringan melanda 11 provinsi di Indonesia selama 2018. Salah satunya adalah Provinsi Lampung.
Dari 11 provinsi itu, terdapat 111 kabupaten/kota, 888 kecamatan, dan 4.053 desa yang dilanda kekeringan. Dampak kekeringan dirasakan oleh sekitar 4,87 juta jiwa penduduk.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho menjelaskan, sebagian besar kekeringan melanda wilayah Jawa dan Nusa Tenggara. Beberapa daerah yang mengalami kekeringan cukup luas adalah Provinsi Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, NTB, NTT, dan Lampung.
“Kemarau menyebabkan pasokan air berkurang, debit sungai menurun, tinggi muka air di danau dan waduk menyusut, sumur kering sehingga masyarakat mengalami kekurangan air dan sebagian pertanian puso,” kata Sutopo, Kamis (6/9/2018).
“Masyarakat mengalami kekurangan air bersih sehingga harus mencari air ke sumber-sumber air di tempat lain. Sebagian harus membeli air bersih dan menggantungkan pada bantuan droping air bersih,” imbuhnya.
Dikatakannya, petani juga mengeluarkan biaya tambahan Rp 800 ribu untuk sewa pompa air dan membeli solar guna mengaliri sawahnya. Sebagian petani melakukan modifikasi pompa air dengan mengganti bahan bakar solar dengan gas tiga kilogram sehingga dapat menghemat biaya Rp 100 ribu hingga Rp 150 ribu. Daerah-daerah yang mengalami kekeringan tersebut, menurut Sutopo selalu terdampak setiap musim kemarau.
“Sesungguhnya wilayah Jawa dan Nusa Tenggara telah defisit air tahun 1995. Artinya ketersediaan air yang ada, baik air permukaan dan air tanah, sudah tidak mampu mencukupi kebutuhan penduduk " kata Sutopo menjelaskan. (Rls)
Berita Lainnya
-
Reuni Alumni SMAN 2 Bandar Lampung Digelar di Universitas Teknokrat Indonesia, Gubernur Mirza Dorong Peningkatan SDM
Minggu, 20 April 2025 -
RS Urip Sumoharjo Gelar Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi Pemegang Saham dan Manajemen
Minggu, 20 April 2025 -
Hendak Diperkosa, Wanita 17 Tahun di Bandar Lampung Loncat dari Lantai Dua Rumah Kontrakan
Minggu, 20 April 2025 -
Empat Tahun Berlalu dan Tiga Kajati Berganti, Kasus Dana Hibah KONI Lampung Masih Mandeg
Minggu, 20 April 2025