Polda Lampung Periksa Ratusan Kendaraan Dinas dan Pucuk Senpi Polres Tanggamus
Kupastuntas.co, Tanggamus - Ratusan kendaraan dinas, senpi dan amunisi, serta alat khusus (alsus) dinas Polri di Polres Tanggamus, diperiksa Biro Sarana dan Prasarana (Sarpas) Polda Lampung, Kamis (6/9/2018).
Pemeriksaan itu dilaksanakan di halaman Mako Polres Tanggamus dipimpin Kabag Fasilitas dan Konstruksi (Faskon) Sarpas Polda Lampung, AKBP Habi Kusno, didampingi Kabag Peralatan Biro Sarpas, AKBP Medi Iswanda, Kapolres Tanggamus, AKBP I Made Rasma, beserta tim.
Pemeriksaan kelengkapan terdiri dari 108 kendaraan dinas jenis sepeda motor, 7 mobil dinas dan 270 pucuk senjata api.
Kepala Bagian Fasilitas dan Konstruksi (Faskon) Sarpas Polda Lampung, AKBP Habi Kusno, mengatakan pemeriksaan randis dan senpi untuk mengetahui detail dan langsung kondisinya, apakah benar-benar dirawat atau tidak.
”Hasilnya, tidak ditemukan kendaraan dan senpi dinas Polres Tanggamus yang tidak layak. Semuanya dalam keadaan baik dan lengkap. Terus merawat sehingga dapat berfungsi baik saat tugas,” katanya.
Kapolres Tanggamus, AKBP I Made Rasma mengatakan, pemeriksaan dilakukan untuk mendukung pelaksanaan tugas memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Hal ini sangat penting bagi personel yang menggunakan kendaraan dan senpi dinas. Untuk menumbuhkan rasa memiliki sehingga mereka benar-benar melakukan perawatan dengan baik.
”Kalau sudah dirawat pasti akan berfungsi dengan baik saat diperlukan dalam bertugas," kata dia. (Sayuti)
Berita Lainnya
-
Nyoblos di TPS 002 Gisting Permai Tanggamus, Dewi Handajani: Tetap Jaga Kerukunan
Rabu, 27 November 2024 -
TPS 01 Pekon Talang Rejo Tanggamus: Nostalgia Seragam SMA Meriahkan Pilkada 2024
Rabu, 27 November 2024 -
Dirut dan Direktur Bank Pembiayaan Rakyat Syariah di Tanggamus Jadi Tersangka Korupsi
Jumat, 22 November 2024 -
Pria di Tanggamus Bacok Teman Gegara Burung Merpati, Ini Kronologinya
Kamis, 21 November 2024