Pemprov Lampung Minta Pemkab Lamteng Lengkapi Persyaratan Pelantikan Bupati

Kupastuntas.co, Bandar Lampung – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung meminta Pemkab Lampung Tengah untuk melengkapi persyaratan pelantikan Bupati Lamteng, Loekman Djojosoemarto sembari menunggu terbitnya surat disposisi dari Gubernur Lampung, M. Ridho Ficardo.
Demikian dikatakan Kepala Biro Otonomi Daerah (Otda) Provinsi Lampung, Chandri kepada Kupastuntas.co, di ruang kerjanya, Rabu (5/9/2018).
Setelah dikumpulkan, kata Chandri, rangkaian berikutnya barulah pemprov melayangkan surat perintah kepada Pemkab Lamteng untuk menggelar rapat persiapan pelantikan sambil menunggu kapan waktu pelantikan yang ditentukan oleh pemprov.
"Sejauh ini baru ada tiga persyaratan yang telah dipenuhi dari sekian banyak persyaratan yang harus dilengkapi. Sambil menunggu disposisi dari Pak Gubernur," ujar Chandri.
Baca Juga: Bacaleg Tersandung Kasus Ilegal Logging, DPD PAN Pesawaran Tunggu Proses Hukum
Terkait kapan batas waktu pengumpulan persyaratan pelantikan bupati, dirinya tak bisa memastikan kapan karena hal tersebut harus melalui koordinasi Pemkab Lamteng. Namun ia menegaskan, sepanjang persyaratannya lengkap tak ada alasan untuk dirinya tidak memproses pelaksanaan pelantikan.
"Keinginan kita sih secepatnya, tapi kan banyak persyaratan yang harus dipenuhi, ada dari KPU, pengadilan, kepolisian, apakah bisa mereka menentukan akan selesai dalam waktu sekian hari? Kan nggak," katanya.
Sementara terkait pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus periode 2018-2024 Dewi Handajani – AM Syafii, Pemprov Lampung siap melakukan pelantikan yang akan dilaksanakan pada 20 September 2018 mendatang di Gedung Balai Keratun Lantai III.
Sedangkan persiapan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara-Sri Widodo pihaknya belum menerima surat pengajuan dari Pemkab terkait. (Erik)
Berita Lainnya
-
Reuni Alumni SMAN 2 Bandar Lampung Digelar di Universitas Teknokrat Indonesia, Gubernur Mirza Dorong Peningkatan SDM
Minggu, 20 April 2025 -
RS Urip Sumoharjo Gelar Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi Pemegang Saham dan Manajemen
Minggu, 20 April 2025 -
Hendak Diperkosa, Wanita 17 Tahun di Bandar Lampung Loncat dari Lantai Dua Rumah Kontrakan
Minggu, 20 April 2025 -
Empat Tahun Berlalu dan Tiga Kajati Berganti, Kasus Dana Hibah KONI Lampung Masih Mandeg
Minggu, 20 April 2025