Tanggamus Punya Julukan Baru Negeri Seribu Otak-Otak

Kupastuntas.co, Tanggamus - Julukan untuk Kabupaten Tanggamus akan bertambah, selain dijuluki "Bumi Begawi Jejama", kabupaten ini akan diberi julukan baru "Negeri Seribu Otak-otak".
Julukan Negeri Seribu Otak-otak terkait akan digelarnya Festival Teluk Semaka 2018 pada 11 sampai 12 September 2018 mendatang, yang akan digelar di kawasan wisata Air Terjun Waylalaan di Pekon Kampung Baru, Kecamatan Kotaagung Timur dan taman wisata Muara Indah di Kelurahan Baros, Kotaagung.
BACA: Rupiah Tergelincir ke Rp14,600 Saat Dolar AS Melemah
BACA: Marak Peredaran Benih Bawang Putih Palsu, Kenali Modusnya
"Untuk memperkenalkan julukan baru Kabupaten Tanggamus sebagai Negeri Seribu Otak-Otak, maka akan kita gelar lomba kuliner dengan bahan utama otak-otak pada perhelatan Festival Teluk Semaka 2018. Dan untuk menguatkan itu, akan disediakan pula 5 ribu otak-otak gratis, siapa saja boleh makan," kata Kepala Dinas Pariwisata Tanggamus, Hj. Retno Noviana Damayanti, Rabu (29/8/2018).
Menurut Retno, Festival Teluk Semaka 2018 juga akan mengukuhkan otak-otak asal Tanggamus. "Otak-otak Tanggamus ini sudah dikenal luas masyarakat, dan menjadi kuliner favorit," katanya.
BACA: KPK Minta Pejabat Laporkan Gratifikasi Tiket Asian Games
BACA: Presiden Jokowi Beli Motor Baru, Dimodifikasi Berkonsep Kustom Daily
Otak-otak adalah makanan yang sudah melegenda di Kotaagung, ibukota Kabupaten Tanggamus. Makanan ini terbuat dari daging ikan tengiri cincang dicampur dengan tepung tapioka dan rempah-rempah, dan dibungkus dengan daun pisang, dipanggang, dan disajikan dengan kuah asam pedas (cuka) atau kuah kacang (saus kacang).
Makanan ini dinamakan otak-otak karena teksturnya menyerupai otak, memiliki warna abu-abu keputihan, lembut dan hampir licin. Dan otak-otak ini merupakan makanan favorit masyarakat Kotaagung dan diburu oleh pencinta kuliner dari luar Tanggamus. (Sayuti)
Berita Lainnya
-
Kasus Dugaan Korupsi Perjas DPRD Tanggamus, Kejati Periksa Sekwan Hingga Pihak Travel
Rabu, 12 Maret 2025 -
Dilaporkan Hilang, Nelayan Ditemukan Meninggal di Laut Cukuhbalak Tanggamus
Rabu, 12 Maret 2025 -
Bupati Tanggamus Sidak Sejumlah OPD, Pastikan Pegawai Disiplin
Selasa, 11 Maret 2025 -
Kepala Balai Besar TNBBS di Kotaagung Diduga Lakukan Tindakan Asusila ke Pegawainya, Suami Korban Tuntut Permintaan Maaf
Senin, 10 Maret 2025