Luis Milla Bertahan, Bima Sakti Pergi

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Luis Milla ditinggal Bima Sakti di tim pelatih Timnas Indonesia setelah legenda sepak bola tim Garuda itu dipercaya PSSI menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia U-15 yang diproyeksi tampil di Piala AFF 2019.
Bima menjadi asisten pelatih Milla sejak kali pertama ditunjuk PSSI sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia pada awal 2017. Sempat ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia U-19, Bima kemudian kembali menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia U-23 dan senior mendampingi Milla.
Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi memastikan Bima tidak akan lagi mendampingi Milla di Timnas Indonesia. Edy mengatakan jasa Bima dibutuhkan PSSI untuk melatih Timnas Indonesia U-15. Penunjukan Bima sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-15 diambil PSSI dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) di Jakarta, Selasa (28/8).
"Terbentuk satu timnas Indonesia usia U-15 yang akan dinahkodai coach Bima Sakti. Ada turnamen ke depan yang disiapkan untuk mengantisipasi dan berjenjangnya pembinaan sepak bola di Indonesia," ujar Edy.
PSSI, dikatakan Edy, menganggap Bima sebagai sosok yang cocok untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia U-15. Terkait pengganti Bima sebagai asisten pelatih di Timnas Indonesia asuhan Milla, Edy mengaku PSSI sudah memiliki sejumlah kandidat.
"Bima Sakti ditunjuk karena kami perlu pelatih lisensi A untuk bina usia muda. Nanti kami ambil coach yang pantas untuk Luis Milla dan dibicarakan dengan Exco. Nominasi sudah ada, tapi tak baik kalau diberitahukan," ucap Edy. (cnnindonesia.com)
Berita Lainnya
-
RUU Perampasan Aset Jadi Sorotan, Akademisi dan LBH Desak Pemerintah Bertindak
Selasa, 22 April 2025 -
Bhayangkara FC Pindah Homebase ke Lampung untuk Liga I Indonesia Musim 2025-2026
Selasa, 22 April 2025 -
Walikota Bandar Lampung Bantu Korban Bencana Banjir di Panjang Utara
Selasa, 22 April 2025 -
KPK Geledah Kantor Disperkim Lampung Tengah Buntut Kasus OTT Dinas PUPR OKU
Selasa, 22 April 2025