Upacara HUT RI ke-73 Kabupaten Pesibar Berjalan Khidmat

Pesisir Barat, Kupastuntas.co – Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (pesibar) bersama Anggota DPRD, Perwira TNI/POLRI, Veteran, para Kepala OPD/Instansi Vertikal Kabupaten pesibar, Camat, Peratin (kepala desa), Kepala Sekolah, Tokoh Agama/Tokoh Masyarakat/Tokoh pemekaran kabupaten pesisir barat menggelar Upacara bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI yang ke-73 Tahun.
Upacara Bendera dalam rangka memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73. Peserta upacara terdiri dari Aggota Koramil, Anggota Polsek, Anggota Satpolpp , Korsik Drum Band Satpolpp, Ormas, Pelajar SMA/SMK dan Pegawai Lingkup Pemkab pesibar.
Baca Juga: Dapat Remisi Kemerdekaan, 12 Napi Lapas Klas II Kalianda Bebas
Adapun selaku Inspektur Upacara, Bupati Pesibar Agus Istiqlal dan Danup Kapten Inf. Sanusi, Perwira Upacara Kapten Sahabudin, Pembaca Naskah Detik-detik Proklamasi (Wakil Ketua II ) Ae.Wardhana Kusuma
Peringatan detik-detik Proklamasi Republik Indonesia oleh Irup ditandai dengan bunyi sirine. Mengheningkan cipta dipimpin oleh Irup dan Pembacaan Do’a oleh Kepala Departeman Agama Kabupaten Pesibar Khobiransyah.
Baca Juga: ASN Hingga Honorer Pesawaran Tak Serius Ikuti Upacara Kemerdekaan RI
Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih memasuki lapangan upacara dipimpin Komandan Paskibraka Peltu Udy Suryo, Pengibaran Bendera Merah Putih berjalan lancar dan aman.
Pada sambutannya, Bupati Agus Istiqlal menyampaikan tema perayaan HUT RI ke-73 tahun kemerdekaan kali ini adalah "kerja kita prestasi bangsa". Kata "kerja" berarti adanya pergerakan / aktif. Kita semua sebagai warga negara yang baik dituntut untuk terus bekerja keras dalam membangun bangsa dan negara ini. Sebagai siswa, kalian mempunyai tugas untuk terus belajar, berjuang keras mengukir sebuah prestasi sehingga dapat berguna bagi nusa dan bangsa.
"Dengan memperingati HUT Kemerdekaan RI ini, saya berharap semoga kita semua dapat lebih meningkatkan lagi jiwa patriotisme dan nasionalisme kepada tanah air tercinta dan lebih meningkatkan semangat bekerja serta belajar lebih rajin khusus bagi anak-anakku yang sedang menempuh pendidikan agar kalian semua bisa menjadi generasi yang membuat negara tercinta kita ini bangga dan berjaya" ujar Agus.
Baca Juga: Jadi Inspektur Upacara, Ini Pesan Donal Harris Sihotang
Hingga berakhirnya upacara Pengibaran Bendera HUT RI Kabupaten Pesibar berjalan dengan khidmat. Dan ditutup dengan penampilan persembahan tari massal Joged Rampak Bedana dari siswa SDN I, SDN 3 Pasar Krui, SDN Kampungjawa, dan SDN Waysuluh didukung oleh Sanggar Tari Teluk Stabas pembina Hj. Septi Istiqlal. (Nova)
Berita Lainnya
-
Jam Kerja ASN Lambar Selama Ramadhan, 32 Jam 30 Menit dalam Sepekan, Jumat Kerja Cuma 3 Jam
Senin, 03 Maret 2025 -
Harimau Sumatera Teror Warga Lampung Akhirnya Ditangkap, Dievakuasi ke Resort Sukaraja Tanggamus
Selasa, 18 Februari 2025 -
Tim Gabungan Tangkap Harimau Sumatera Kerap Teror Warga di Pesisir Tengah
Senin, 17 Februari 2025 -
Antisipasi Kemunculan Harimau, Tim Gabungan Intensifkan Patroli di Krui Selatan
Rabu, 12 Februari 2025