Digusur Pemkot Bandarlampung, Puluhan Ruko dan Rumah di Kampung Pasar Griya Sukarame Rata dengan Tanah

Kupastuntas.co Bandar Lampung – Hanya dalam waktu setengah hari, puluhan ruko dan rumah semi permanen di Kampung Pasar Griya Sukarame Bandar Lampung rata dengan tanah akibat penggusuran yang dilakukan pemerintah kota Bandar Lampung, Jumat (20/07/2018).
Baca Juga: Ricuh Penggusuran Kampung Pasar Griya Sukarame, 4 Orang Luka-luka dan 1 Orang Dirujuk ke Rumah Sakit
Pantauan Kupastuntas.co, penggusuran mulai dilakukan sekira pukul 09.30 WIB. Dengan menggunakan alat berat exacavator satu persatu bangunan ruko dan rumah semi permanen runtuh seketika dan berhenti karena memasuki waktu Shalat Jumat pada pukul 11.30 WIB.
Baca Juga: Arogansi, Satpol PP Pukuli Warga Kampung Griya Sukarame yang Bertahan
Sebelumnya, dalam proses penggusuran terjadi kontak fisik antara petugas Satpol PP dengan warga Kampung Pasar Griya Sukarame yang menolak penggusuran. Akibat kericuhan tersebut , setidaknya ada 4 orang yang mengalami luka-luka dan 1 orang dilarikan ke puskesmas terdekat. (Sule)
Berita Lainnya
-
Universitas Saburai Jalin Kerja Sama Strategis dengan Unila untuk Tingkatkan SDM
Rabu, 09 Juli 2025 -
Truk Tertabrak Kereta di Perlintasan Branti Raya Natar, Sopir Luka Parah
Rabu, 09 Juli 2025 -
Putusan MK Pisahkan Pemilu Nasional dengan Daerah, Pengamat: Masa Jabatan DPRD Bisa di PAW Bukan Diperpanjang
Rabu, 09 Juli 2025 -
Laka Lantas di Panjang, Mobil Truk Seruduk Motor, Satu Korban Luka
Rabu, 09 Juli 2025