• Senin, 23 Desember 2024

Prihatin, Pemuda BBU Way Kanan Perbaiki Jembatan Way Umpu

Senin, 16 Juli 2018 - 16.50 WIB
103

Kupastuntas.co, Way Kanan - Pemuda Blambangan Umpu (BBU) Kabupaten Way Kanan perbaiki Jembatan Way Umpu yang terus mengalami kerusakan di Jalan Lintas Tengah Sumatera, Kampung Negeri Baru, Blambangan Umpu, secara swadaya, Senin (16/07/2018).

Rodi Saputra, selaku koordinator perbaikan jembatan, mengatakan bahwa mereka prihatin dengan kondisi jembatan yang dapat menimbulkan kecelakaan dan kemacetan. "Kami berinisiatif memperbaikinya," ujar Rodi saat di jembatan Way Umpu, Senin (16/07/2018).

BACA : PWNU Lampung Suarakan Perangi Narkoba pada Generasi Muda

BACA : Polisi Tanggamus Lumpuhkan DPO Enam Kasus Curas-Curanmor

Menurutny, jembatan tersebut menjadi penopang jalannya roda perekonomian masyarakat Way Kanan, pada umumnya bagi Pulau Sumatera, sehingga, pihaknya berharap pemerintah provinsi atau pun pusat agar segera memperbaiki jembatan tersebut secara permanen.

"Jadi kami mohon dan sangat berharap kepada pemerintah provinsi atau pun pusat agar sesegera mungkin memperbaikinya secara permanen, jangan sampai sudah terjadi hal hal yang tidak diinginkan baru ada perhatian dari pemerintah," harapnya.

Pantauan Kupastuntas.co, adanya perbaikan tersebut mengakibatkan kemacetan kendaraan yang cukup panjang, namun pihak Satuan Lalulintas Polres Way Kanan langsung sigap mengurai kemacetan yang ada.

BACA : Ibu Pembunuh Dua Anaknya di Tegineneng Akan Diperiksa Kejiwaannya

BACA : Pengguna Sabu Ditangkap Polisi Tanggamus

"Iya sebelumnya kami sudah di beritahu kalau ada perbaikan jembatan hari ini, oleh karena itu kami dari Satuan Lalulintas turun tangan untuk mengurai kemacetan disini," ungkap Aipda Johansyah, Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Way Kanan. (Indro)

Editor :