Sidak ke Dishub, Agung Dapati Banyak Pegawai yang Bolos
Kupastuntas.co, Lampung Utara - Bupati Lampung Utara mengajak seluruh jajarannya yang ada disetiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk terus bekerja sama guna mewujudkan kemajuan di kabupaten berjuluk Tunas Lampung dan kabupaten tertua di Provinsi Lampung.
Pernyataan itu disampaikan Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara, dihadapan pegawai Dinas Perhubungan saat dirinya mendatangi kantor tersebut, Rabu (4/7/2018).
"Lampung Utara ini tidak bisa bagus kalau hanya saya sendiri, Lampung Utara ini tidak bisa maju kalau saya sendiri, Lampung Utara ini bisa bagus dan maju kalau kita sama-sama," kata Agung Ilmu Mangkunegara.
BACA : Lampung Timur Segera Aplikasikan TNT di Semua Lini
BACA : Proses Pencairan DAK Kini Berbeda, Begini Aturannya
BACA : Polres Tulang Bawang Ringkus Komplotan Pelaku Curat Spesialis Rumah Kosong
Imbauan untuk terus meningkatkan kinerja ASN dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat tersebut dilatarbelakangi banyaknya pegawai di kantor Dinas Perhubungan yang bolos, dari 71 jumlah pegawai 45 orang tidak ada di kantor termasuk dua orang kepala bidangnya.
"Jadi ada 45 orang pegawai yang tidak ada hari ini, karena yang ada cuma 26," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Bupati Agung Ilmu Mangkunegara, menyatakan bagi pegawai yang memiliki kemampuan dalam melaksanakan tugasnya akan diberikan reward dan yang malas akan dikenakan sanksi.
"Yang kerja dapat penghargaan yang tidak kerja akan mendapatkan hukuman, setuju tidak? dan jangan salahkan saya jika saya transfer ke daerah," kata Bupati.
Dikatakannya, saat ini di kecamatan sangat membutuhkan pegawai yang jumlahnya mencapai 143 pegawai untuk di tempatkan di kecamatan.
"Sudah lama kita tidur, selama 3 bulan 11 hari kita tidur, dan sekarang waktunya kita bangkit dari tidur," ungkap Agung, saat memberikan pengarahan kepada pegawai di Dinas Perhubungan dan meminta menempatkan personilnya di setiap perempatan guna membantu kelancaran di jalan raya.
BACA : Jelang Pleno KPU, Polres Lampung Utara Gelar Tactical Floor Game
BACA : Sat Pol PP Lampura Giat Sosialisasi Larangan Berjualan di Atas Trotoar
BACA : Warasman : Polri Masih Butuh Banyak Ahli Pers
"Saya minta disetiap perempatan ditempatkan guna membantu dan mengatur lalulintas dan mengistirahatkan kendaraan jika jam anak sekolah melewati perempatan-perempatan. Kita di gaji untuk bekerja, jadi kita harus bekerja," lanjutnya.
Sedangkan bagi pegawai yang mangkir saat disidak, akan dibawa ke baperjakat untuk mendapatkan pengarahan dan teguran sebelum mendapatkan sanksi tegas.
"Bagi yang tidak masuk kerja hari ini nanti akan kita proses di baperjakat dan jangan salahkan saya jika kita pindahkan," tegasnya. (Sarnubi)
Berita Lainnya
-
Hadiri Pembukaan Turnamen Futsal Ardjuno Cup Bukit Kemuning, Arinal Djunaidi Janji Bangun Gedung Futsal Jika Terpilih
Rabu, 13 November 2024 -
Kasus Dugaan Penganiayaan, Pengacara Korban Desak Polisi Tetapkan Kades Mekar Asri Lampura Jadi Tersangka
Rabu, 30 Oktober 2024 -
Melalui Indibiz, Witel Lampung Berikan Solusi Integritas Sektor Pendidikan
Rabu, 30 Oktober 2024 -
Kasus Dugaan Penganiayaan Kades Mekar Asri Lampura, Korban Desak APH Bertindak Tegas
Jumat, 25 Oktober 2024