• Minggu, 24 November 2024

Pemkab Lambar Matangkan Agenda Festival Kopi 2018

Selasa, 05 Juni 2018 - 21.03 WIB
52

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Mendekati waktu pelaksanaan Festival Kopi Lampung Barat 2018, Pemerintah Kabupaten Lampung Barat (Pemkab Lambar) melalui Dinas Perkebunan dan Peternakan Lambar menggelar rapat evaluasi persiapan di Ruang Rapat Kagungan Pemkab Lambar, Selasa (5/06/2018).

Diketahui, Festival Kopi Lampung Barat Tahun 2018 akan dilaksanakan pada 21-23 Juli 2018 di Kampung Rigis Jaya Kecamatan Air Hitam bertema "Indonesia Negeriku Liwa Kopiku".

BACA: Siaga 295 Puskesmas & 55 RS, Dinkes Lampung: Sepanjang Jalur Tol Ada Tim Kesehatan

BACA: Tiga Spesialis Pelaku Curanmor 7 TKP di Tulang Bawang Ditangkap Polisi

Acara yang dihadiri oleh Kadis Perkebunan dan Peternakan, Tri Umaryani, Kadis Pertanian Ir. Noviardi Kuswan, Staf Ahli Bupati Bidang Administrasi  Drs. Mansolihi, CEO, Kepala OPD, Camat, BPS, TNBBS, dan Panitia Festival Kopi serta undangan lainnya.

Dalam paparannya Tri Umaryani menyampaikan, tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mempromosikan kopi robusta Lampung kepada masyarakat nusantara dan  internasional.

Festival akan menghadirkan berbagai varian single origin dari seluruh Indonesia yang akan diwakili oleh petani pekebun dari masing-masing daerah, meningkatkan pengetahuan tentang kopi dan industrinya, meningkatkan partisipasi masyarakat, khususnya generasi muda agar bangga dan mencintai kopi Indonesia.

BACA: PTPN7 Terkesan Lamban Tangani Sengketa Lahan 77,08 Ha

BACA: Polsek Pasir Sakti Bagi-Bagi Sembako ke Lansia dan Janda di Lamtim

Selanjutnya, festival nanti akan digelar rangkaian Seminar, Round Table, Bazar Kopi, Pasar Rakyat, Launching Kampung Kopi, Panen Raya, Kompetisi Barista, Lomba Fotografi, Lomba Lukis Ampas Kopi dan Klinik Kopi.

Kemudian untuk jadwalnya adalah hari pertama Opening Ceremony, Seminar, Gala Dinner, Bazar Kopi, Pasar Rakyat, Pertunjukan Seni dan Live Musik. Hari Kedua, Panen Raya, Launching Kampung Kopi, Barista Competition, Lomba Lukis Ampas Kopi), dan hari ketiga, Klinik Kopi dan Closing Ceremony. (Anton)

Editor :