Iwan Saputra Nyatakan Siap Maju Pileg Dapil 1 Mesuji, Ini Alasannya
Kupastuntas.co, Mesuji - Keinginan kuat maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) pada Pemilihan Anggota Legislatif yang akan dilakukan serentak se- Indonesia pada 17 April 2019 mendatang, muncul dari Pemuda kelahiran Palembang bernama Iwan Saputra.
“Insya Allah saya maju sebagai Caleg DPRD Mesuji untuk Dapil 1 (satu) di Kecamatan Mesuji induk dan Mesuji Timur. Saya ingin bermanfaat buat Rakyat di Kecamatan Mesuji induk beserta Kecamatan Mesuji timur khususnya Seluruh Rakyat se-Kabupaten Mesuji ini,” kata Iwan kepada kupastuntas.co, Rabu (02/05/2018).
Keinginan ini bukan tanpa alasan, Iwan mengatakan, sebagai generasi muda ia terpanggil untuk berkarya mengabdikan diri demi kemajuan kesejahteraan Masyarakat Mesuji.
“Tidak ada salahnya mencoba, saya akan berupaya sekuat tenaga untuk meraih semua itu dan saya bertarung untuk menang, biar Allah SWT yang mengaturnya. Karena tanpa didasari kekayaan, saya dari keluarga miskin tetapi punya niat yang tulus untuk memajukan Kabupaten Mesuji beserta kesejahteraan seluruh Masyarakat Kabupaten Mesuji ini," ungkapnya.
Iwan menjelaskan, upaya untuk meraih semua itu sudah mulai disusunnya, mulai dari membentuk tim keluarga yang berjumlah 800 orang dan relawan 1.500 Orang yang sudah tersebar di 31 Desa.
"Semoga langkahku ini dapat berdampak positif. Jika terpilih, saya akan bekerja dengan baik dan akan selalu menjaga amanah yang diberikan oleh Rakyat," pungkasnya. (Gusti)
Berita Lainnya
-
Bawaslu Mesuji: Hanya Satu Paslon Bupati Gelar Kampanye Akbar, Tiga Paslon Lain Batal
Sabtu, 23 November 2024 -
Bawa Sabu 21 Gram Lebih, Dua Pria Warga Rawajitu Utara Ditangkap Polisi
Kamis, 21 November 2024 -
Tujuh Polisi di Mesuji Dipecat, Paling Banyak Pelanggaran Kasus Narkoba
Rabu, 20 November 2024 -
Rekrutmen PPPK Kabupaten Mesuji Tahap 2 Dibuka, Simak Disini Syarat dan Tahapannya
Selasa, 19 November 2024