Jelang Operasi Patuh Krakatau 2018, Kasat Lantas Polres Lambar Imbau Masyarakat Lengkapi Surat Kendaraan

Kupastuntas.co, Lampungbarat – Menjelang operasi Patuh Krakatau tahun 2018, Kasat Lantas Polres Lampung Barat, AKP Yerru Ewandono mengimbau khususnya bagi masyarakat Lampung Barat agar sebelum berkendara untuk melengkapi surat kendaraan dan mematuhi rambu lalu lintas.
"Kepolisian Negara Republik Indonesia akan melaksanakan operasi terpusat dengan sandi atau Operasi Patuh Krakatau 2018 yang akan dimulai dari tanggal 26 April sampai dengan 9 Mei 2018 mendatang. Jadi kita mengimbau kepada masyarakat Lampung Barat agar tertib dalam berlalu lintas," Kata AKP Yerru Ewandono, Rabu (25/4/2018).
Selain itu, dia juga menjelaskan jika ada pengendara yang melanggar akan ditilang sesuai dengan pelanggaran yang di langgar si pengendara. Jadi kalau tidak mau ditilang, lebih baik lengkapi surat-surat kendaraan dan tentunya mematuhi lalu lintas.
"Operasi akan kita lakukan mulai Kamis (26/4/2018) dan setiap hari sampai tanggal 9 Mei mendatang di wilayah Lampung barat dan Pesisir barat. Bagi pengendara yang melengkapi surat dan tidak mematuhi rambu lalu lintas, siap-siap saja kita tilang," Pungkasnya. (Iwan)
Berita Lainnya
-
Pengadaan Buku Perpustakaan SDN 1 Sebarus Lampung Barat Diduga Langgar Prosedur
Jumat, 04 Juli 2025 -
Dua Jamaah Haji Asal Lampung Barat Wafat, 306 Jamaah Tiba di Tanah Air
Jumat, 04 Juli 2025 -
KPU Lampung Barat Catat Penambahan 4.138 Pemilih, Total Capai 226.374 Pemilih di Triwulan II 2025
Rabu, 02 Juli 2025 -
Petugas PJR Bongkar Penyelundupan Ganja 4 Kg di Tol Bakter
Rabu, 02 Juli 2025