• Jumat, 10 Januari 2025

32 Kafilah Asal Lampung Utara Ikuti MTQ Tingkat Provinsi di Bandar Lampung

Rabu, 25 April 2018 - 21.09 WIB
92

Kupastuntas.co, Lampung Utara - Sebanyak 32 kafilah asal Kabupaten Lampung Utara ikut serta dalam Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-46 Tingkat Provinsi Lampung, yang akan berlangsung di Kota Bandar Lampung.

Dalam ajang kegiatan tersebut 32 kafilah asal Lampura akan berlaga di 7 cabang perlombaan. Keberangkatan 32 Qori-Qori'ah dilepas secara resmi oleh Asisten Bidang Administrasi Umum Pemkab Lampura (Asisten III), Effrizal Arsyad mewakili Plt Bupati, Rabu (25/4/2018).

Dalam sambutannya, Effrizal mengucapkan terima kasih kepada Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ), dan para official yang telah memberikan pembinaan bagi para kafilah untuk mengikuti MTQ.

Menurutnya, MTQ sudah menjadi tradisi dimasyarakat, dan memiliki daya tarik tersendiri. Itu dikarenakan selain menjadi media dakwah dan syiar, juga banyak mengandung nilai positif bagi masyarakat.

"Pemkab sangat mengharapkan agar para kafilah dapat mengukir prestasi yang gemilang dan membanggakan," katanya.

Dirinya berpesan agar para Qori-Qori'an lebih bersungguh-sungguh mengikuti perlombaan, agar dapat mengukir prestasi yang lebih baik ditahun sebelumnya. Dimana pada MTQ ke 45 tahun 2017 lalu, Pemkab Lampura menempati urutan ke 3.

Ditambahkan Effrizal, dalam mengikuti MTQ agar menjaga nama baik Lampura, menjaga sikap saat berinteraksi sesama peserta dan masyarakat.

"Kalau kita kerja secara maksimal maka kesuksesan dan penghargaan kita akan raih. Buat apa kita melakukan kecurangan untuk raih penghargaan. Jangan menghalalkan segala cara,"tukasnya.

Ditempat yang sama, Kepala Bagian Kesra Sekretariat Pemkab, Ansyori Razid, yang juga selaku ketua kafilah menjelaskan, jika ke 32 Qori-Qoriah utusan Lampura akan berlaga di berbagai cabang perlombaan, seperti Tilawatil Qur'an, Hifzhil dan Tafsiril Qur'an, Syarhil Qur'an, Fahmil Qur'an, serta Khottil Qur'an.

"Cabang perlombaan yang menjadi andalan kafilah Lampura adalah Tilawatil Qur'an. Karena hampir tiap tahunnya kita menjuarai di cabang tersebut,"ujar Ansyori.

Ia berharap dalam MTQ tahun ini Kabupaten Lampura mampu meraih prestasi terbaik terlebih lagi untuk semua cabang.

"Persiapan peserta selama ini sudah mengikuti pembinaan intensif secara maksimal,"pungkasnya. (Sarnubi)

Editor :