Warga Sepang Jaya Minta Tempat Pemakaman di Pagar
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Anggota DPRD Bandar Lampung kini sedang memasuki masa reses. Mereka turun ke Daerah Pemilihan (Dapil) nya menyerap aspirasi konstituen. Saat reses ini dimanfaatkan masyarakat meluapkan unek-uneknya kepada wakil rakyat DPRD Bandar Lampung.
Contohnya, keluhan yang disampaikan warga dari Dapil 4 Kecamatan Labuhan Ratu, meminta lahan pemakaman ditengah perkampungan warga di kelurahan Sepang Jaya agar dipagarkan.
“Kami minta lahan makam ditengah-tengah perkampungan ini harus dipagarkan, sebab jika tidak dipagarkan, lahan warga pun bisa diambil untuk lahan makam,”ujar Beni, warga setempat.
Hal ini disampaikan di hadapan delapan wakil rakyat Dapil satu, diantaranya, Barlian Mansyur, Muchlas E Bastari, Abdul Salim, Bernas Yugiatara, dan Naldi Rinara.
Sementara itu, Anggota DPRD Muchlas E Bastari mengatakan, ia bersama anggota dewan lainnya akan menanyakan hal ini kepada Dinas Terkait, sebab sebelum dibuat pagar, harus ditanyakan dulu Fasum milik warga.
“Aspirasi ini akan kami sampaikan kepada Pemkot Bandar Lampung. Sehingga bisa cepat diselesaikan, karena dengan dipagar, lahan warga pun tidak dicaplok sembarangan,” ungkapnya. (Wanda)
Berita Lainnya
-
Indosat Ooredoo Hutchison Rayakan Perjalanan ke-58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
Jumat, 21 November 2025 -
Srikandi PLN UID Lampung Gelar 'Srikandi & PIKK PLN Goes to School' di SMP Muhammadiyah 2 Gadingrejo
Jumat, 21 November 2025 -
UTI Ikuti Hari Pertama KMI Expo XVI 2025 di Magelang, Ratusan Perguruan Tinggi Ramaikan Ajang Wirausaha Nasional
Jumat, 21 November 2025 -
Komisi III DPR RI Tinjau Kesiapan Polda, Kejati, dan BNNP Lampung Hadapi Penerapan KUHP Baru
Jumat, 21 November 2025









