• Sabtu, 20 April 2024

Truck Hantam Bus di Jalinsum Km 196, Kasat Lantas Polres Way Kanan : 1 Korban Jiwa 7 Luka Berat dan 5 Luka Ringan

Minggu, 22 April 2018 - 16.06 WIB
62

Kupastuntas.co, Way Kanan - Peristiwa kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) wilayah Kabupaten Way Kanan, Minggu (22/4/2018).

Akibat tabrakan  yang terjadi antara kendaraan mitsubishi colt diesel warna kuning nopol BA 8489 QU yang berjalan dari arah Baradatu menuju Palembang dengan Bus pariwisata citi miles warna putih  D 7959 AO dari arah berlawanan di Jalinsum KM 196 Negeri Baru, Blambangan Umpu, sekira pukul 06.00 WIB pagi tadi, menyebabkan seorang penumpang Bus tewas dan 7 penumpang lainnya luka-luka.

Kasat Lantas Polres Way Kanan AKP Iwayan Diarta, mengatakan bahwa kejadian naas tersebut terjadi berawal saat supir truck colt diesel menyalip kendaraan didepannya saat jalan menikung di KM 196 Jalinsum Negeri Baru, Blambangan Umpu. Saat itu, datang dari arah depan bus miles warna putih.

"Karena sudah terpergok maka tabrakan  tidak terhindarkan lagi. Akibatnya mobil truck menghantam bagian kepala bus hingga samping (kursi penumpang). Bukan hanya kendaraan yang ringsek, penumpang bus mengalami luka-luka bahkan parahnya seorang penumpang tewas ditempat," tegas Kasat saat dimintai keterangan, Minggu (22/4/2018) siang.

Kasat menambahkan adapun identitas korban tewas yakni, Ola (58) Kampung Cioyod 004/002, Desa Mekar Jaya, Kecamatan, Bayongbong, Kabupaten Garut Jabar.

Sementara korban luka berat yakni, Entin Suharti (58),  Enung (51), Iis (56) Ainu (52), Rosanah (21), Siti Hotijah (60), dan Yeyet (40) ketujuhnya Warga Garut Jawa Barat.

Untuk korban luka ringan yaitu, Lilis (48),  Sopanah (52), Siti Sopiah (48), Enah (60), Maysaroh (48), kelimanya juga warga Garut Jawa Barat.

"Untuk Korban MD sudah diantar kerumah duka. Luka berat di larikan di Rumah Sakit Lampung Utara dan luka ringan dirawat di RSUD ZAPA Way Kanan,"tegas Kasat.

Kasat menambhakan, untuk supir truck bermana Pendi (27) berada di Polres Way Kanan. Ia hanya mengalami luka ringan sehingga sudah mendapatkan perawatan medis dan sudah bisa dimintai keterangan.

Sementara untuk supir Bus bernama Hari sedang dirawat di RS Handayani Kotabumi Lampung Utara karena mengalami luka berat.

"Sementara kita sudah mengevaluasi kendaraan Bus karena menutup badan jalan. Sementara truck masih di pinggir jalan di lokasi kejadian,"paparnya, seraya mengatakan kerugian sementara diperkirakan Rp 100 juta akibat kendaraan keduanya rusak parah. (Indro)

Editor :