• Kamis, 26 Desember 2024

Aksi Mannequin Challenge Pendukung Mustafa-Aja Dilakukan Selama 4 Menit

Minggu, 15 April 2018 - 18.08 WIB
102

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Pendukung Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 4 Mustafa-Ahmad Jajuli (Mustafa-Aja) menggelar aksi kampanye kreatif Mannequin Challenge atau berdiri mematung selama 4 menit di Bunderan Tugu Adipura Kota Bandar Lampung, Minggu (15/05/2018).

Koordinator Aksi Tofik Basari menerangkan bahwa aksi ini merupakan wujud keseriusan pendukung dalam mendukung Mustafa-Aja. "Karena bagaimana pun kondisinya, kita akan tetap ada dan tetap semangat, sesuai dengan motto kami yakni Niat Lurus Maju Terus," ujarnya.

Tofik menyampaikan, para pendukung yang hadir selama ini bekerja tanpa bayaran, namun mereka akan tetap bergerak untuk kemenangan Mustafa-Aja.

Aksi berdiam diri selama 4 menit tersebut, kata Tofik, merupakan salah satu cara untuk menyosialisasikan paslon nomor urut 4 secara kreatif.

"Dalam Aksi kreatif Ini kita manfaatkan pukul 4 sebagai awal aksi dan durasi waktu aksi selama 44 menit, dan juga aksi berdiam diri selama 4 menit," tambahnya.

Melalui aksi ini, Tofik berpesan untuk pendukung, harus terus menyosialisasikan program-program yang diusung oleh Paslon No. 4, sehingga program yang dicanangkan dikenal oleh masyarakat, dan masyarakat paham bahwa program tersebut memang diperuntukan untuk rakyat.

"Karena seperti yang kita ketahui bahwa paslon no 4 ini benar-benar memikirkan rakyat, kita dapat lihat dari sosok Mustafa maupun Jajuli yang dekat dengan masyarakat," kata dia. (Sulaiman)

Editor :