Pasca Diterjang Angin Puting Beliung, Disdik Lamsel Langsung Perbaiki Atap SDN 3 Wayurang
Kupastuntas.co, Lampung Selatan – Dinas Pendidikan Kabupaten Lampung Selatan langsung cepat merespons untuk memperbaiki atap bangunan sekolah SDN3 Wayurang. Atap sekolah itu rusak akibat diterjang angin puting beliung pada, Senin (26/3/2018) petang.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Thomas Amirico usai meninjau secara langsung lokasi sekolah tersebut, menegaskan, pihaknya hari itu juga akan segera memperbaiki seluruh bagian atap yang rusak.
“Inshaa Allah, hari ini mulai perbaiki. Karena memang anggaran rehab yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun ini ada,” ujar Thomas Amirico, Selasa (27/3/2018).
Ia menjelaskan, selama perbaikan akan dilakukan perubahan jadwal belajar mengajar. Yang semulanya para siswa masuk pagi hari akan digeser masuk pada siang hari.
“Mudah-mudahan nggak lama proses perbaikannya, dengan demikian para siswa dapat bersekolah seperti biasanya,” kata Thomas.
Thomas menambahkan, atap bangunan sekolah yang rusak dan yang diperbaiki sebanyak 1 unit. (Dirsah)
Berita Lainnya
-
Tegur Pemotor, Warga Bandar Lampung Jadi Korban Penusukan di Tanjung Bintang Lamsel
Senin, 25 November 2024 -
Bawaslu Petakan 1.012 TPS Rawan di Lampung Selatan, Begini Tanggapan KPU
Minggu, 24 November 2024 -
73 Petugas Gabungan Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada Lampung Selatan 2024
Minggu, 24 November 2024 -
Nanang Ermanto-Antoni Deklarasi Tolak dan Lawan Politik Uang di Pilkada Lampung Selatan 2024
Minggu, 24 November 2024