Warga Lampung Selatan yang Hilang saat Berburu Babi Hutan Belum Ditemukan
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Made Regek (55), Warga Balinuraga, Kecamatan Way Panji, Kabupaten Lampung Selatan dikabarkan menghilang saat sedang berburu babi sebuah hutan di Dusun Karyasakti, Kecamatan Katibung, Selasa (27/02/2018) kemarin, sekitar pukul 10.00 WIB.
Menurut keterangan rekan korban, Kadek Badre (36) menyatakan korban bersama 14 orang rekannya berangkat dari kediamannya menggunakan Truk BE-9220-EO.
Rombongan tersebut akan berburu babi di Dusun Karyasakti, Kecamatan Katibung sekitar pukul 09.00 WIB. Saat itu rombongan berbagi tugas untuk memasang perangkap jaring babi hutan dengan membawa lima ekor anjing. Tak lama Made Regek pun sempat tak terlihat dan akhirnya dinyatakan menghilang.
Rekan-rekan korban pun berupaya untuk mencari keberadaannya, namun langkah tersebut tidak kunjung berhasil. Beberapa jam mencari tanpa membuahkan hasil, Made akhirnya meminta bantuan warga sekitar untuk ikut mencari.
Upaya pencarian terus dilakukan namun tetap tidak ada kabar. Rekan-rekan korban bersama Kepala Desa melaporkan kajadian itu ke Polsek Tanjungan.
“Dengan batuan empat orang dari tim pencarian Vertical Rescue Indoensia, tim melakukan pencarian dengan menelusuri wilayah perburuan atau menyisir tempat korban dinyatakan menghilang,” kata Badre.
BERITA TERKAIT : Regek Pemburu Babi Hutan, Ditemukan dalam Kondisi Tak Bernyawa
Hingga berita ini ditayangkan, Rabu (28/02/2017) malam, sejumlah warga sekitar yang didampingi tetua desa/ketua adat Desa Karyasakti masih berupaya melakukan pencarian terhadap korban. (Dirsah)
Berita Lainnya
-
Semarak Natal Oikumene di GOR Way Handak: Wujudkan Damai dan Kasih di Lampung Selatan
Jumat, 27 Desember 2024 -
Pelaku Penikaman di Tanjung Bintang Lamsel Ditangkap di Riau
Jumat, 27 Desember 2024 -
Momen Perayaan Natal, Santa Claus Bagikan Snack untuk Pengunjung Pantai di Lamsel
Kamis, 26 Desember 2024 -
BMKG Sebut Gangguan Siklonik Bakal Pengaruhi Penyeberangan Bakauheni-Merak
Kamis, 26 Desember 2024