Drainase Tak Berfungsi, Ruas Jalan di Pekon Bakhu Lambar Tergerus

Kupastuntas.co, Lampung Barat – Pengguna jalan ruas Bukit kemuning Liwa dituntut ekstra hati-hati, pasalnya di sepanjang jalan Pekon Bakhu banyak badan jalan yang tergerus akibat buruknya saluran drainase. Menurut pantauan kupastuntas.co di kiri dan kanan jalan terdapat jurang yang kedalamannya sekira 7 meter.
Selain kondisi tepian jalan yang sudah tergerus, lokasi jalan yang berada di ketinggian juga sangat membahayakan pengguna jalan khususnya pengendara roda empat, Apalagi ketika melintas pada malam hari.
Berdasarkan pantauan kupastuntas.co di sejumlah titik, rusaknya badan jalan bukan semata-mata karena faktor alam. Karena di sejumlah titik tersebut terlihat jelas material tanah tergerus terbawa aliran air yang melintas di lokasi.
"Saya sering lewat sini, karena kebetulan saya ngampas sayur dari Liwa ke Bandar Lampung. Kondisi jalan seperti ini ada beberapa titik di sepanjang jalan negara di Lambar. Kalau bicara bahaya jelas saja berbahaya, apalagi kalau pas malam hari, karena disini enggak ada lampu, ya namanya juga di tengah hutan," kata Suhartono, salah satu pengguna jalan yang sering melintas di lokasi, Rabu (28/02/2018).
Selain itu kata Tono, di sepanjang jalan khususnya dari Kecamatan Belalau sampai perbatasan dengan bukit kemuning terdapat tanjakan dan menikung dan juga kiri kanan banyak jurang maupun tebing. Sehingga selalu was-was pada saat musim penghujan seperti ini.
"Kalau seperti di Pekon Kerang, Kecamatan Batu Brak sih agak mendingan mas, soalnya lokasi jalan yang berlubang itu pas dijalan yang datar. Kalau disini kiri kanan jurang, kan ngeri mas," Jelasnya.
Dirinya berharap agar kondisi jalan berlubang yang berada di wilayah Lambar khususnya bisa segera tertangani.
"Kalau bisa jangan lama-lama, takutnya tambah parah. Lagian kalau diperbaiki sekarang menurut saya dananya juga tidak terlalu banyak karena masih berukuran kecil," Harapnya. (Iwan)
Berita Lainnya
-
POPKAB II Lampung Barat Digelar Juli 2025, Jadi Ajang Seleksi Atlet Menuju Porprov
Kamis, 08 Mei 2025 -
Tiga Pelajar Asal Lampung Barat Lolos Paskibraka Provinsi, Satu Menuju Istana
Kamis, 08 Mei 2025 -
17 Kelompok Tani di Lampung Barat Bakal Terima Bantuan Pupuk Organik Cair
Kamis, 08 Mei 2025 -
64 Ribu Kendaraan Nunggak Pajak, Pemkab Lambar Berpotensi Kehilangan Pendapatan 66 Miliar
Kamis, 08 Mei 2025