Tiba di Tanah Air, Keharuan Sambut Novel Baswedan

Kupastuntas.co, Jakarta – Penyidik KPK, Novel Baswedan telah tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Kamis (22/2/2018) siang sekira pukul 11.20 WIB.
Akan tetapi, kedatangan Novel tidak melalui jalan yang umumnya dilalui oleh penumpang pesawat. Ia dating melalui loading dock atau pintu keluar barang di Internasional Terminal 3. Pada saat tiba di bandara, ia langsung menyapa rekan-rekan awak media. Novel mengenakan pakaian putih dengan jaket dan topi berwarna hitam.
"Hai," ujarnya saat mendarat di Tangerang.
Keluarga Novel dan perwakilan KPK menyambut Novel dengan keharuan. Rina Emilda, Istri Novel, yang mengenakan baju dengan warna cokelat muda terlihat menahan keharuan dengan langsung memeluk Novel.
Febri Diansyah, Juru Bicara KPK, mengatakan, Novel datang dalam keadaan sehat dan langsung menuju gedung KPK, Jakarta untuk bertemu para rekannya.
"Yang pasti setelah menuju gedung KPK, Novel akan beristirahat dahulu hingga pulih sebelum nantinya akan menangani tugas-tugas yang menantinya," katanya. (*)
Berita Lainnya
-
Penyesuaian MBG Selama Ramadhan, Makanan Dibawa Pulang, BPOM Jamin Tidak Basi
Selasa, 04 Maret 2025 -
Profil dan Harta Kekayaan Brian Yuliarto Mendiktisaintek yang Baru
Rabu, 19 Februari 2025 -
Reshuffle Kabinet Pertama Era Prabowo, Mendiktisaintek Satryo Brodjonegoro Dicopot
Rabu, 19 Februari 2025 -
Kemenkes: Warga Tak Punya BPJS Tetap Bisa Ikut Cek Kesehatan Gratis
Selasa, 11 Februari 2025