Wakil Bupati Fauzi Kembali Lantik 170 Pejabat Eselon III dan IV

Capc Foto : Wakil Bupati Hi. Fauzi melantik pejabat di aula Kantor Bupati Pringsewu, Selasa (20/2/2018), Manalu/Kupas Tuntas.
Kupastuntas.co, Pringswu - Wakil Bupati Pringsewu Hi.Fauzi, kembali melakukan pelantikan terhadap pejabat administrator, pejabat fungsional serta pengawas di lingkungan Pemkab Pringsewu, Selasa (20/2/2018).
Pelantikan berlangsung di Aula Kantor Bupati sekitar pukul 17.40. WIB yang dihadiri Sekkab Pringsewu Budiman, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD serta para camat.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Fauzi berharap kepada para pejabat yang baru dilantik agar menjalankan amanah dengan meningkatkan disiplin dan kinerja sebagai aparatur sipil negara (ASN).
Kepala BKD Pringsewu Hi.Romzi menyebutkan jumlah pejabat yang dilantik sebanyak 170 pejabat diantaranya, 23 pejabat administrator (eselon III), 132 pengawas (eselon IV) serta15 pejabat fungsional. (Manalu)
Berita Lainnya
-
Maling Modus Pecah Kaca Mobil Beraksi di Pringsewu, Uang Rp 246 Juta Lenyap
Rabu, 12 Maret 2025 -
Safari Ramadan Gubermur Lampung di Pringsewu Diwarnai Ground Breaking Jalan Rusak
Rabu, 12 Maret 2025 -
Bupati Pringsewu Lantik Andi Purwanto Sebagai Pj Sekretaris Daerah
Senin, 10 Maret 2025 -
Jajakan PSK di Bulan Ramadhan, Mucikari di Pringsewu Ditangkap Polisi
Minggu, 09 Maret 2025