KPU Lampung Tetapkan Batas Dana Kampanye Pilgub Rp65,42 Miliar

Kupastuntas.co, Bandar Lampung – KPU (Komisi Pelmilihan Umum) Provinsi Lampung tetapkan batas dana kampanye Pilgub (Pemilihan Gubernur) Lampung sebesar Rp65,42 miliar.
Akan tetapi, penetapan batas dana itu masih dalam bentuk usulan. Sebagaimana yang disampaikan oleh Komisioner KPU Lampung M. Tio Aliansyah, Rabu (7/1/2018).
Sekarang ini, lanjut Tio, KPU telah mempunyai draft dana kampanye yang dibutuhkan oleh masing-masing bakal paslon (pasangan calon). Besaran dana kampanye tersebut didasarkan pada perhintungan sementara.
"Didiskusikan besok, di Hotel Bukit Randu," tukasnya.
Dalam besaran dana tersebut, terdapat rincian dana pertemuan serta alat peraga kampanye. Namun masih akan didiskusikan bersama dengan LO.
"Tetapi masih akan didiskusikan dengan LO," kata dia.
Pada rincian draft KPU, setiap pasangan boleh mensosialisasikan dirinya dengan berbagai metode seperti pengajian, jalan sehat, dan even khusus lainnya.
Akan tetapi, penggunaan dana kampanye untuk sosialisasi dalam bentuk even hanya mencapai Rp 10 Miliar.
"Pola penggunaan even masih bisa dilakukan, total dana di draft Rp10 miliar," kata Tio.
Pada tahapan awal, pasangan bakan calon diwajibkan untuk menyerahkan rincian dana kampanye pada hari Minggu, (14/2/2018) mendatang.
"Sehari sebelum masa kampanye, harus sudah diserahkan," tegasnya. (*)
Berita Lainnya
-
246.127 Penumpang Kereta Api Pulang Kampung di Awal Ramadhan
Sabtu, 01 Maret 2025 -
Mahasiswa ITERA Meninggal di Area Parkir Kampus Saat Hujan Deras
Jumat, 28 Februari 2025 -
Pemprov Lampung Lepas Pj Sekdaprov Fredy, Universitas Teknokrat Indonesia Dapat Apresiasi
Jumat, 28 Februari 2025 -
Gerak Cepat PLN Perbaiki Jaringan Listrik Terdampak Longsor, Pasca Cuaca Ekstrim di Pesawaran Lampung
Jumat, 28 Februari 2025