Sambut Kedatangan Gubernur Ridho Ficardo, Bupati Lambar Harapkan Stimulasi Etos Kerja Demi Kemajuan Daerah

Kupastuntas.co, Lampung Barat – Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus sambut kunjungan Gubernur Lampung, M. Ridho Ficardo di kawasan sekuting terpadu tepatnya di Gor Aji Saka kecamatan Balik bukit, Kabupaten Lampung Barat.
Dalam sambutannya, Parosil berharap kehadiran gubernur di Lampung Barat dapat menstimulasi etos kerja yang baik bagi abdi negara dan masyarakat.
"Semoga kehadiran pak gubernur di Lambar dapat memberikan etos kerja yang baik bagi abdi negara dan mebawa masyarakat yang lebih sejahtera di kabupaten Lampung Barat yang kita cintai ini" ujar Parosil, Rabu (24/01).
Lebih lanjut, Parosil mengatakan bahwa kedepan diLambar akan ada program bantuan bagi siswa - siswi yang berprestasi dan bersekolah dari SD sampai SMA di Lambar berupa bantuan disekolahkan di Pakultas negeri dan sampai dengan selesai.
"Nanti bagi siswa dan siswi yang berprestasi akan kita bantu ke Fakultas negeri sampai selesai, dengan catatan sekolah di Lambar dari SD sampai SMA, dan bantuan tidak berlaku bagi warga Lambar yang bersekolah diluar Lambar," Ungkap Parosil. (Iwan)
Berita Lainnya
-
Pemkab Lambar Kembali Siapkan Beasiswa Kedokteran Gratis, Segini Kuota dan Cara Daftarnya
Jumat, 18 April 2025 -
Pohon Tumbang Dominasi Bencana Alam di Lambar Sejak Awal Tahun 2025
Kamis, 17 April 2025 -
Kemenag Ingatkan 263 CJH Lampung Barat Siapkan Kondisi Fisik Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
Rabu, 16 April 2025 -
Dua Armada Tak Layak Pakai, Anggaran Pemeliharaan Mobil Damkar di Lambar Hanya 14 Juta
Rabu, 16 April 2025