• Kamis, 27 November 2025

Polri-TNI Bubarkan Tawuran di Jalan Soekarno Hatta Bandar Lampung, Tiga Pelajar Diamankan

Kamis, 27 November 2025 - 14.19 WIB
26

Polri-TNI Bubarkan Tawuran di Jalan Soekarno Hatta Bandar Lampung, Tiga Pelajar Diamankan. Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Tiga Pilar kamtibmas Polsek Sukarame bersama TNI dan warga sekitar membubarkan aksi tawuran antar kelompok remaja yang terjadi di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Lebak Haur, Kelurahan Campang Raya, Kecamatan Sukabumi, Kota Bandar Lampung, Rabu (26/11/2025) malam.

Dalam kejadian yang berlangsung sekitar pukul 19.00 WIB tersebut, petugas bersama warga berhasil mengamankan tiga remaja yang didapati berada di lokasi kerumunan.

Kasi Humas Polresta Bandar Lampung, AKP Agustina Nilawati, mewakili Kapolresta Bandar Lampung, mengatakan bahwa aksi ini berawal dari laporan masyarakat mengenai adanya kelompok remaja yang berkumpul dan terlibat saling serang di depan kawasan Jalan Soekarno Hatta, Sukabumi.

"Mendapatkan informasi tersebut, petugas gabungan langsung menuju lokasi dan mendapati dua kelompok remaja menggunakan sepeda motor serta menyalakan kembang api ke arah rombongan lawan,” Kata AKP Agustina Nilawati.

Tiga remaja yang berhasil diamankan yakni, RH (16), AN (15) dan RK (17). "Ketiga remaja yang berhasil diamankan masih berstatus pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) di Bandar Lampung,” kata Kasi Humas.

Dua kelompok remaja yang hendak tawuran tersebut masing-masing berasal dari arah SMPN 37 dengan sekitar 30 remaja menggunakan 15 sepeda motor, serta kelompok dari arah Jati Mulyo dengan sekitar 20 remaja menggunakan 10 sepeda motor. Identitas remaja lainnya masih dalam penyelidikan.

Kasi Humas menambahkan bahwa setelah dilakukan interogasi awal, polisi akan memanggil orang tua, kepala sekolah, serta guru dari para remaja yang diamankan.

"Langkah ini penting untuk pembinaan dan pencegahan agar kejadian serupa tidak terulang. Kami ingin memastikan peran sekolah dan keluarga berjalan dengan baik dalam mengawasi aktivitas para pelajar,” ujarnya.

Ketiga remaja yang diamankan saat ini masih menjalani pendataan dan pembinaan di Polsek Sukarame.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat dan orang tua untuk meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak, terutama di luar jam sekolah, guna mencegah terjadinya aksi tawuran yang membahayakan keselamatan remaja maupun warga sekitar. (*)