• Kamis, 20 Juni 2024

Jaga Asa ke Piala Dunia, Timnas Indonesia Wajib Menang Lawan Filipina Malam Ini

Selasa, 11 Juni 2024 - 10.15 WIB
52

Timnas Indonesia siap berlaga lawan Filipina malam ini. Foto: PSSI

Kupastuntas.co, Bandar Lampung – Timnas Indonesia akan menjalani laga hidup mati melawan Filipina malam ini demi menjaga asa menuju Piala Dunia 2026 di Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko. 

Tim asuhan Shin Tae Yong wajib mengamankan tiga poin saat meladeni Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6) malam waktu Indonesia. Dengan begitu, Timnas Indonesia tidak perlu waswas menunggu hasil laga lain antara Irak vs Vietnam yang digelar belakangan.

Indonesia ingin bangkit setelah kalah 0-2 dari Irak di GBK pada 6 Juni lalu. Kehadiran Jay Idzes dan Calvin Verdonk diharapkan bisa turut mendongkrak penampilan Tim Garuda di laga nanti.

Pertandingan antara Timnas Indonesia dan Filipina diprediksi bakal panas dan sengit. Namun, Skuad Garuda dalam posisi diuntungkan daripada lawannya kali ini.

Pasalnya mereka berada di peringkat kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan torehan 7 poin dari 5 pertandingan.

Indonesia hanya berjarak 1 poin saja dari Vietnam yang berada tepat di bawahnya dengan 6 poin.

Oleh karena itu bermain seri kontra Filipina saja sudah bisa membuat pasukan Shin Tae-yong lolos ke putaran ketiga.

Namun, dengan syarat Vietnam wajib kalah dari Irak pada laga lainnya di Grup F.

"Seperti yang kita tahu, tidak ada tempat lagi untuk kami mundur. Kami tidak boleh gugur di sini. Filipina meski gagal lolos, pasti akan berjuang keras melawan timnas Indonesia. Demikian pula kami yang akan bekerja semaksimal mungkin agar bisa memberikan kemenangan kepada fans," kata Shin Tae-yong dikutip dari BolaSport.com.

Shin Tae-yong menambahkan, bahwa sampai saat ini kondisi para pemain timnas Indonesia dalam keadaan baik.

Juru taktik berusia 53 tahun itu melihat para pemain mau bekerja keras dan memberikan yang terbaik dalam pertandingan nanti.

Dalam laga nanti, Shin Tae-yong tidak akan menurunkan Jordi Amat. Sebab, kapten timnas Indonesia itu mendapatkan kartu merah saat melawan Irak.

"Pastinya kami akan bisa lolos ke ronde ketiga. Jadi mohon kepercayaan dari masyarakat Indonesia untuk kami," kata Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong sudah melakukan evaluasi besar-besaran terutama adanya kesalahan individual dari pemain timnas Indonesia, salah satunya Ernando Ari.

Kata Shin Tae-yong, Ernando Ari dalam keadaan baik dan siap ditampilkan melawan Filipina.

"Memang kemarin Ernando melakukan kesalahan fatal, saya pun mengakuinya," katanya.

Berikut Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Kiper: Ernando Ari

Bek: Rizky Ridho, Jay Idzes, Sandy Walsh

Gelandang: Calvin Verdonk, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Shayne Pattynama

Depan: Ragnar Oratmangoen, Yakob Sayuri, Marselino Ferdinan. (*)