• Rabu, 06 November 2024

Rekapitulasi DPRD Provinsi Selesai, Golkar dan PDI Perjuangan Pimpin Perolehan Suara di Metro

Kamis, 29 Februari 2024 - 10.23 WIB
1.1k

Ketua KPU Kota Metro, Nurris Septa Pratama saat dikonfirmasi awak media. Foto: Arby/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Metro - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro telah menyelesaikan rekapitulasi hasil penghitungan suara dalam Pemilu Legislatif (Pileg) di Daerah Pemilihan (Dapil) 3 untuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Lampung di Kota Metro.

Hasilnya, Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sukses memimpin perolehan suara terbanyak dalam Pileg DPRD Provinsi di Bumi Sai Wawai.

Berdasarkan data yang dihimpun Kupastuntas.co dari form model D. Hasil Kabko-DPRD Provinsi, di Kota Metro yang masuk dalam Dapil 3 terdapat total suara dengan jumlah akhir sebanyak 107.321 suara. Itu terbagi atas atas suara sah sebanyak 91.085 dan suara tidak sah sebanyak 16.236 suara.

Dari total hasil perolehan suara tersebut, terdapat dua partai politik (Parpol) yang memperoleh suara terbanyak. Masing-masing ialah Partai Golkar dengan perolehan 21.058 suara kemudian disusul PDIP dengan perolehan 18.314 suara.

Pada posisi selanjutnya ialah PKS dengan perolehan 12.049 suara, Partai Gerindra dengan 11.951 suara, Partai Demokrat dengan 9.259 suara. Lalu, Nasdem dengan 8.893 suara, PKB dengan 5.059 suara dan PAN dengan 2.912 suara.

Berikutnya ialah PSI dengan perolehan 1.599 suara, disusul PPP dengan 560 suara, kemudian Perindo dengan 534 suara dan Hanura dengan 518 suara serta Partai Gelora dengan perolehan 362 suara.

Lima partai terakhir ialah Partai Buruh dengan perolehan 342 suara, Partai Ummat dengan 291 suara, Partai Garuda dengan 205 suara, PKN dengan 95 suara dan terakhir PBB dengan perolehan 84 suara.

Ketua KPU Kota Metro, Nurris Septa Pratama mengungkapkan bahwa pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara di Kota setempat telah berjalan baik.

"Alhamdulillah kemarin KPU Kota Metro telah selesai melaksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan hasil pemilu 2024 untuk lima pemilihan. Alhamdulillah proses dijalani dengan lancar dan aman, artinya semua proses memang diawasi oleh Bawaslu dan saksi," kata dia kepada awak media, Kamis (29/2/2024).

Pria yang akrab disapa Septa tersebut menjelaskan bahwa proses koreksi dan perbaikan yang telah dilakukan tidak menemui kendala apapun.

"Proses koreksi dan perbaikan juga cukup dinamis sehingga berjalan dan menghasilkan proses yang baik. Alhamdulillah berkat dukungan teman-teman semua, juga tidak ada kendala yang signifikan," ucapnya.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada siapapun yang sudah membantu mensukseskan Pemilu 2024 ini," sambungnya.

Selain itu, KPU juga mengklaim partisipasi masyarakat dalam pemilu 2024 cukup tinggi dengan angka 85 persen.

"Untuk tingkat partisipasi, setelah kita lihat dari rekapitulasi alhamdulillah cukup tinggi berada di angkat 83 persen untuk Pemilu 2024 dan dibanding Pemilu 2019 hampir sama," terangnya.

Ketua KPU Kota Metro tersebut juga menyampaikan bahwa hasil rekapitulasi suara nantinya akan diserahkan kepada KPU Provinsi Lampung.

"Selanjutnya, hari ini juga kita serahkan hasil ini ke KPU Provinsi Lampung kami akan akan menunggu jadwal Rekapitulasi untuk merekap empat pemilihan. Presiden, DPD, DPR RI, dan Provinsi, menunggu jadwal rekap di tingkat Provinsi Lampung," pungkasnya.

Terpisah, Kasubag Teknis Penyelenggara Pemilu dan Humas KPU Kota Metro, Rudy Tanjung menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan tahapan rekapitulasi dengan cepat dan hasil yang menyesuaikan kondisi di lapangan.

“Alhamdulillah semua berjalan lancar. Terkait dari saksi yang mungkin ada penyampaian terkait hal-hal perhitungan yang ada di kecamatan, itu hal biasa, karena proses rekapitulasi memang seperti itu,” bebernya.

Dirinya juga menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya atas peran berbagai pihak dalam mensukseskan pemilu 2024 di Bumi Sai Wawai.

“Kami dari KPU Kota Metro, mengucapkan terima kasih banyak untuk teman-teman penyelenggara mulai dari KPPS, PPS, dan PPK yang mana mereka secara langsung terjun di kegiatan Pemilu 2024 ini,” tuturnya.

“Juga terimakasih kepada seluruh pengamanan dan media yang telah meliput dan menyebarluaskan informasi kepada seluruh masyarakat. Kepada perangkat daerah mulai dari RT dan RW hingga para aparat yang sudah terlibat mengamankan,” tandasnya. (*)