Ikut Turun Tangani Banjir, Wali Kota Turut Siaga Bersama Tim Hingga Subuh
Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana turun meninjau lokasi banjir ke sejumlah wilayah, Sabtu malam, 24 Februari 2024. Foto: Ist
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana turun meninjau lokasi banjir ke sejumlah wilayah, Sabtu malam, 24 Februari 2024.
Dibarengi rintik hujan, Eva meninjau rumah yang terdampak banjir akibat sungai-sungai yang meluap. Seperti yang terjadi di Kelurahan Kalibalau Kencana, Kedamaian, Bandar Lampung.
Eva menyebut, pihaknya mengerahkan ratusan personel untuk mengatasi banjir di Bandar Lampung, dengan membawa alat berat guna mengeruk sungai yang ada.
Bahkan, Eva memantau langsung pengerukan dari pukul 22.30 WIB hingga pukul 04.00 WIB.
"Semua langsung kita kerahkan, semua tim gabungan, untuk bantu warga, bersihkan semua sisa lumpur sampai mengeruk sedimen yang ada di dalamnya," ujarnya.
Eva menyebut hal ini akibat faktor cuaca, hingga dirinya mengimbau warga tidak panik sampai semua upaya yang dilakukan Pemkot selesai dilakukan.
"Insya Allah semua akan baik-baik saja, karena sebagian sudah surut dan tim sudah bekerja," ungkapnya. (*)
Berita Lainnya
-
Sutono Ajak Publik Hargai Keputusan Presiden Beri Gelar Pahlawan Nasional kepada Soeharto dan Gus Dur
Senin, 10 November 2025 -
Napi Lapas Kelas I Bandar Lampung Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi
Senin, 10 November 2025 -
Kontingen Lampung Torehkan 8 Medali Emas di POPNAS 2025
Senin, 10 November 2025 -
Kerabat Lampung Gelar Aksi Donor Darah Bersama PMI dan Kupas Tuntas
Senin, 10 November 2025









