Parah! Sepeda Motor Milik Pekerja PT. LDC Hilang di Parkiran
Rekaman CCTV. Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Sepeda motor honda Beat bewarna putih plat BE 2105 OF milik salah seorang pekerjaan PT. LDC yang berada di Jalan Soekarno Hatta, Way Lunik, Kecamatan Panjang, hilang di parkiran pada, Sabtu (20/1/2024).
Korban bernama Chojali warga Desa Rangai Tri Tunggal, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan mengatakan, jika dirinya memarkirkan kendaraan nya ditempat yang telah disediakan oleh perusahaan.
"Saya memarkirkan kendaraan ditempat biasa yang disediakan oleh perusahaan. Ketika pulang kerja sekitar pukul 16.00 WIB, saya lihat motornya sudah tidak ada dan hanya tersisa helm saja," kata Chojali.
Ia menjelaskan, jika berdasarkan rekaman CCTV, pelaku pencurian tersebut berjumlah dua orang dan keduanya mengenakan masker sehingga wajahnya tidak dapat dilihat dengan jelas.
"Pelaku nya itu ada dua orang, jadi satu orang menunggu di motor di pinggir jalan dan satu lagi yang beraksi. Seperti nya memang pelaku sudah mengetahui lingkungan sekitar," paparnya.
Namun pada kesempatan tersebut, ia menyayangkan, pihak PT. LDC yang tidak menyediakan parkir kendaraan didalam lokasi perusahaan sehingga lebih aman.
"Jadi memang parkir nya diluar perusahaan tapi ada petugas keamanan yang berjaga. Disaat kejadian katanya petugas keamanan nya tidak berada di tempat," ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, ia juga mengatakan, jika dirinya akan melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Panjang.
"Besok akan dilaporkan ke Polsek Panjang karena tadi mau di laporkan sudah kesorean," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
[TIDAK UNTUK DITIRU] Modus Jadi Dukun, Pria di Bandar Lampung Cabuli Anak di Bawah Umur
Rabu, 05 November 2025 -
Pelaku Curanmor Bersenpi di Rajabasa Bandar Lampung Dibekuk Polisi
Rabu, 05 November 2025 -
Besok, Pemprov Lampung Jadwalkan Penertiban Tahap II di Sabah Balau
Rabu, 05 November 2025 -
Masjid di Rutan Menggala Tulang Bawang Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Rabu, 05 November 2025









