Ingatkan Pentingnya Pendidikan Keagamaan di Lambar, Nukman: Percuma Pintar Jika Akhlak Kurang Baik
Kupastuntas.co, Lampung Barat - Pj Bupati Lampung Barat Nukman meminta seluruh satuan pendidikan agar meningkatkan mutu pendidikan di bidang keagamaan hal tersebut dinilai penting guna membentuk karakter dan akhlak yang baik terhadap pelajar.
Hal tersebut disampaikan saat menghadiri rapat koordinasi Implementasi program prioritas Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek), di Lamban Pancasila, Kamis (2/11/2023).
"Saya berharap seluruh sekolah disemua tingkatan dapat meningkatkan mutu pendidikan keagamaan karena percuma jika seorang siswa pintar namun memiliki ahlak yang kurang baik," kata Nukman saat menyampaikan arahannya.
Sehingga Nukman menekankan pentingnya meningkatkan mutu pendidikan dengan menjalankan seluruh program nasional, termasuk muatan lokal yang harus diterapkan di masing-masing sekolah di Bumi Sekala Bekhak.
"Termasuk semua hal yang mencakup pemenuhan standar proses, kompetensi, dan pengelolaan dalam penyelenggaraan pendidikan sehingga pendidikan di Lampung Barat semakin baik dalam menciptakan generasi yang berkualitas," jelasnya.
Untuk mencapai tujuan tersebut kata Nukman, diperlukan peran kepala sekolah dalam berinovasi menyelenggarakan pendidikan yang mampu membentuk generasi bermanfaat bagi diri, keluarga, lingkungan, daerah, bangsa, dan negara.
"Seluruh guru dan kepala sekolah harus memiliki kecakapan yang kreatif dan memiliki inovasi, untuk menghadapi perubahan dan peningkatan mutu pendidikan dengan melakukan pendekatan pembelajaran yang menarik," pungkasnya.
Kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lampung Barat Bulki mengatakan dalam menciptakan mutu pendidikan yang baik tidak terlepas dari peran guru, terlebih dengan adanya Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru.
Ia optimis, dengan semakin meningkatnya kualitas guru maka kedepan bisa menciptakan pendidikan berkualitas, berdaya saing unggul serta memiliki akhlak dan budi pekerti yang baik, sehingga Lampung Barat bisa lebih maju lagi.
"Dengan semakin meningkatnya tenaga pendidik di Kabupaten Lampung Barat ini saya berharap dapat meningkatkan mutu pendidikan ke depannya, sehingga kedepan kita mampu bersaing menciptakan generasi emas 2045," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
-
Korupsi Proyek Jalan 1,8 Miliar di Pesisir Barat, Direktur CV FAA Ditetapkan Tersangka
Kamis, 31 Oktober 2024 -
Debat Kedua Pilkada Lambar, Parosil-Mad Hasnurin Komitmen Lestarikan dan Kembangkan Budaya Lokal
Kamis, 31 Oktober 2024 -
Parosil Siap Perkuat Peran Perempuan dalam Agrobisnis Lampung Barat
Kamis, 31 Oktober 2024 -
Menggali Akar Budaya, Parosil Mabsus Siap Luncurkan Program Pendidikan Inovatif untuk Lampung Barat
Kamis, 31 Oktober 2024