Hendak Perang Sarung dan Balap Liar, Belasan Pelajar di Lambar Diamankan Polisi

Jajaran Polres Lampung Barat saat mengamankan belasan pelajar yang diduga akan melakukan tawuran dan balapan liar di sekitar wilayah Kebun Raya Liwa, Selasa (28/03/2023). Foto: Echa/kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Barat - Jajaran Polres Lampung Barat mengamankan belasan pelajar yang diduga akan melakukan tawuran dan balapan liar di sekitar wilayah Kebun Raya Liwa (KRL), Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit, Selasa (28/03/2023) sekitar pukul 15:00 WIB.
Kapolres Lampung Barat, AKPB Heri Sugeng Priyantho menyampaikan bahwa 19 pelajar tersebut diketahui akan melakukan aksi perang sarung, semuanya masih duduk di bangku sekolah menengah atas (SMA), bahkan dua pelajar lainnya masih duduk di bangku SMP.
"19 pelajar diamankan sekitar pukul 15:00 WIB saat tim melakukan patroli Kamtibmas di wilayah Kecamatan Balik Bukit," kata Heri, saat dimintai keterangan.
Heri mengatakan, sebelum diamankan personel Polres Lampung Barat mendapati para pelajar tersebut sedang nongkrong dan membawa sepeda motor. Kemudian anggota memeriksa pelajar serta kendaraan dan didapati sarung yang diduga akan digunakan untuk perang sarung.
"Kemudian untuk mengantisipasi terjadinya tindakan yang tidak diinginkan, maka anggota membawa para pelajar tersebut ke Polres Lampung Barat untuk dilakukan pendataan dan pembinaan," ujar Kapolres.
Pihaknya juga memanggil orang tua para pelajar itu untuk datang ke Polres, dan memberikan Imbauan kepada orang tua pelajar agar bisa meningkatkan pengawasan terhadap anaknya. setelah itu seluruh pelajar yang diamankan dikembalikan kepada orang tuanya masing-masing.
"Kita berupaya untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat di bulan Ramadhan pada tahun 1444 H agar kita semua dapat melaksanakan ibadah puasa dengan khusyuk," ujarnya.
Pihaknya pun memastikan setiap hari menjelang sore akan terus melakukan kegiatan Patroli Polres dan Polsek jajaran untuk mengantisipasi terjadinya tindakan kriminalitas atau kenakalan remaja.
"Sehingga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Lampung Barat tetap aman
dan kondusif," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : Protes Jalan Rusak, Warga SukoharjoPringsewu Tanam Pohon Pisang
Berita Lainnya
-
Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan Nasional di Lampung Barat Nyaris Putus
Minggu, 06 Juli 2025 -
Pengadaan Buku Perpustakaan SDN 1 Sebarus Lampung Barat Diduga Langgar Prosedur
Jumat, 04 Juli 2025 -
Dua Jamaah Haji Asal Lampung Barat Wafat, 306 Jamaah Tiba di Tanah Air
Jumat, 04 Juli 2025 -
KPU Lampung Barat Catat Penambahan 4.138 Pemilih, Total Capai 226.374 Pemilih di Triwulan II 2025
Rabu, 02 Juli 2025