10 Tahun kupastuntas.co, Menjadi Portal Berita Rujukan Masyarakat Lampung
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Hari ini adalah hari peringatan yang special bagi keluarga besar media Kupas Tuntas group. Salah satu anak usahanya, yakni media online kupastuntas.co merayakan ulang tahunnya yang ke-10 tahun.
Produk tertua media Kupas Tuntas adalah SKH Kupas Tuntas, yang diterbitkan oleh perusahaan PT Yobel Irene Media yang berdiri di Provinsi Lampung pada tanggal 16 Juni 2004. Lima tahun setelah SKH Kupas Tuntas barulah kemudian lahir website kupastuntas.co. Memasuki era digital, lahir lagi channel YouTube kupastv Lampung, Instagram kupas_lampung, FB Kupas Tuntas, dan yang paling bontot, portal berita berdikari.co.
Kupastuntas.co pertama dipublikasi atau diterbitkan pada Tanggal 17 September 2012 dengan Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) Nomor : 510. 2. 2 /0050 /30.17 /III.27.2 / II/2017 dengan tagline 'Portal Berita Lampung Terpercaya'.
Mengutip data sejumlah organisasi wartawan di Lampung, seperti PWI, JMSI, SMSI, IWO jumlah media online di Lampung hingga bulan Agustus tahun 2022 mencapai 1.000 media. Angka yang besar. Ini belum termasuk media-media online di organisasi lain ditambah yang tidak berorganisasi.
Undang-Undang kita secara terbuka memberikan peluang bagi siapapun untuk membuat perusahaan pers. Dalam UU Pers No.40/99 Pasal 1 ayat 2 disebutkan Perusahaan pers adalah badan hukum Indonesia yang menyelenggarakan usaha pers meliputi perusahaan media cetak, media elektronik, dan kantor berita, serta perusahaan media lainnya yang secara khusus menyelenggarakan, menyiarkan, atau menyalurkan informasi.
Artinya, siapapun boleh mendirikan perusahaan pers, sepanjang berbadan hukum Indonesia. Lalu dewan pers membuat aturan turunannya tentang standar kompetensi wartawan dan peraturan dewan pers tentang standar perusahaan pers.
Pemimpin redaksi dan penanggungjawab redaksi harus sudah memiliki sertifikasi uji kompetensi wartawan (UKW) jenjang utama. Terbaru peraturan dewan pers No : 2/PERATURAN-DP/III/2021, tentang uji kompetensi wartawan akselerasi jenjang utama. Pertanyaannya, kenapa Pemred pada perusahaan Pers harus memiliki sertifikasi UKW jenjang utama.
Tujuannya, pertama, untuk meningkatkan kualitas dan profesionalitas wartawan. Kedua, menjadi acuan sistem evaluasi kinerja wartawan oleh perusahaan. Ketiga, menegakkan kemerdekaan pers berdasarkan kepentingan public. Keempat, menjaga harkat dan martabat kewartawanan sebagai profesi penghasil karya intelektual. Kelima, menghindari penyalahgunaan profesi wartawan. Keenam, menempatkan wartawan pada kedudukan strategis dalam industri pers.
Produk jurnalistik adalah karya ilmiah yang dikerjakan oleh kalangan intelektual, sehingga proses 6 M, mulai dari mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan, mengolah dan menyiarkan informasi harus melalui kerja serius, berdasarkan data dan fakta, dapat dipertanggungjawabkan.
Sehingga kalaupun ada yang menggugat, penyelesaiannya secara intelektual pula, dengan hak koreksi atau hak jawab sebagaimana diatur dalam UU Pers No.40/1999. Data dari laman web kominfo.go.id tahun 2022 menyebutkan, ada 800.000 situs penyebar hoaks dan hate speech di Indonesia.
Hoaks merupakan efek samping dari era keterbukaan, yang memiliki peluang untuk menciptakan perpecahan dan permusuhan karena dapat membuat masyarakat bingung akan sebuah kebenaran informasi.
Saat ini, society 5.0, manusia dapat menyelesaikan berbagai tantangan dan permasalahan dengan memanfaatkan berbagai inovasi yang lahir di era revolusi industri 4.0 dan berpusat di teknologi. Setiap warga bangsa bisa menyampaikan kabar mulai masyarakat biasa sampai akun-akun media sosial yang sering mengunggah sebuah informasi tapi belum jelas keabsahannya.
Selain itu, marak jurnalisme instan atau jurnalisme clickbait. Jurnalisme yang bombastis, sensasional, judul berita dibuat 'nyeleneh' demi menarik perhatian pembaca, hanya mengejar kebutuhan traffic dan visitor.
Portal berita kupastuntas.co sesuai tema ulang tahunnya yang ke-10, yakni portal berita rujukan masyarakat Lampung, media ini dikelola oleh orang-orang profesional. Dikerjakan oleh tim yang memiliki kompetensi, dengan SDM yang mumpuni. Menjadi portal berita rujukan masyarakat, khususnya bagi masyarakat Lampung.
Newsroom memverifikasi dengan disiplin setiap konten yang akan disampaikan kepada pembaca. Kami membangun Budaya jurnalisme disiplin verifikasi. Tidak hanya mengejar kecepatan semata. Unsur utama yang kami perhatikan adalah nilai-nilai akurasi. Melakukan verifikasi pra-publikasi, menghitung kemanfaatan informasi bagi pembaca. Membangun budaya kejujuran. Jujur sejak dalam pikiran. Tidak menyebar berita palsu, fitnah, bohong dan sebagainya.
Patuh, memahami dan menerapkan kode etik jurnalistik, pedoman pemberitaan ramah anak dan mengacu terhadap Undang-Undang Pers, mutlak bagi wartawan media Kupas Tuntas group.
Sesuai visi Kupastuntas.co yang beralamat di Jalan Turi Nomor 101, Kelurahan Pematang Wangi, Kecamatan Tanjung Senang, Kota Bandar Lampung ini, 'Menjadi Perusahaan Terbaik Dalam Menyediakan Jasa di Bidang Informasi'. Menyajikan berbagai informasi baik yang terjadi di lokal Lampung maupun Nasional, dalam bentuk breaking News, straight News, indepht reporting, dll.
Saat ini kupastuntas.co menempati peringkat ke-2 di Provinsi Lampung, dan posisi 742 se-Indonesia dalam kategori News dan Media Publisher yang diupdate pada Rabu, 14 September 2022 melalui website similarweb.com.
Selain itu dari tinjauan Google Analytic, website kupastuntas.co setiap tahun mengalami peningkatan pengunjung. Pada periode 1 Januari 2020 - 31 Desember 2020, diakses sebanyak817 ribu pengguna dengan durasi membaca sekitar 1 menit 27 detik.
Lalu pada periode 1 Januari 2021 - 31 Desember 2021 ada sebanyak 848 ribu pengguna dengan durasi membaca sekitar 1 menit 31 detik. Sementara pada periode 1 Januari 2022 - 13 September 2022 atau dalam kurun waktu 9 bulan terakhir, diakses 866 ribu pengguna dengan durasi membaca sekitar 1 menit 47 detik.
Dalam meningkatkan kerjasama, kupastuntas.co menyediakan berbagai produk seperti pemasangan iklan banner, iklan baris, iklan POP UP, kelas jurnalistik, dan lain-lain. Untuk kerjasama dan pemasangan iklan, pembaca dapat dengan mudah mengaksesnya. Dengan menghubungi marketing kami di nomor 0821-7870-3737.
Selamat ulang tahun kupastuntas.co yang ke-10 tahun. Terima kasih untuk dukungan masyarakat pembaca, khususnya masyarakat Lampung. Salam hangat dari kami. (*)
Berita Lainnya
-
Komitmen Tekan Angka Pengangguran, Elvira Beberkan Strategi Pemprov Lampung
Selasa, 05 November 2024 -
WR II UIN RIL Paparkan Materi Moderasi Beragama dalam Perspektif Teologi Agama
Selasa, 05 November 2024 -
LPPM Unila dan GMBI Lampung Barat Bahas Pendampingan Desa Wisata Srimenanti
Selasa, 05 November 2024 -
Harga Naik dan Potensi Produksi Tinggi, PTPN I Regional 7 Gaspoool
Selasa, 05 November 2024