• Minggu, 27 Oktober 2024

Rangkaian HUT ke-31, Pemkab Lambar Gelar Liwa Expo

Selasa, 13 September 2022 - 12.03 WIB
1.2k

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Daman Nasir.

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Sebagai bagian dari rangkaian HUT ke-31, Pemerintah Kabupaten Lampung Barat akan menggelar Liwa Expo pada 24-28 September 2022 mendatang.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Daman Nasir mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk membangkitkan gairah UMKM selama pasca pandemi dan transformasi dunia usaha dari tradisional ke digitalisasi.

Ia menjelaskan banyak manfaat yang akan didapat dari kegiatan itu, diantaranya sebagai sarana potensi investasi, sarana promosi produk dan komoditas unggulan serta memperluas wawasan pelaku usaha dalam pengembangan pemasaran digital.

"Kemudian mendekatkan akses layanan perizinan dan non perizinan kepada seluruh lapisan masyarakat, sebab akan ada berbagai pelayanan yang disiapkan dalam kegiatan tersebut terkait pengembangan digitalisasi pemasaran produk unggulan," kata Daman, Selasa (13/9/2022).

Lanjutnya, akan ada dua kegiatan yang akan dilakukan pertama kegiatan utama dan kegiatan pendukung. Kegiatan utama meliputi coaching clinik pengembangan kewirausahaan digital.

Lalu pameran potensi unggulan Kecamatan, etalase produk unggulan seeta gerai pelayanan masyarakat. Kemudian kegiatan pendukung lainnya meliputi UKM Nusantara, bazar UMKM, penampilan musik gambus, kedai kopi dan kuliner, wahana komedi putar, dan pameran bonsai.

"Untuk coaching klinik akan dilakukan pendampingan dan pembekalan oleh BRI kepada pelaku usaha dalam upaya peningkatan daya saing desa melalui peningkatan kapasitas BUMDes sebagai pusat ekonomi Pekon," jelasnya.

Kemudian pengenalan pasar digital dan transaksi online oleh tokopedia, coaching clinik oleh badan pengawasan obat dan makanan (BPOM) mengenai pengolahan produk pangan sehat aman dan pembuatan surat izin edar produk khususnya produk makanan dan minuman asli Lambar.

"Pameran potensi unggulan Kecamatan bentuk kegiatan berupa pameran potensi unggulan kompetitif dan komparatif yang ada di tiap Kecamatan yang ada di Lambar sesuai dengan keunikan dan kekhasan baik pada sektor perdagangan, pariwisata, pertanian perkebunan, perikanan dll," tuturnya.

Kemudian etalase produk komunitas untuk memperluas peluang pasar serta menumbuhkan rasa bangga menggunakan produk dalam negeri khususnya produk asli Bumi Beguai Jejama Sai Betik.

"Terakhir gerai pelayanan perizinan dan non perizinan yang di ikuti oleh instansi layanan pusat, samsat, perangkat daerah, BUMD dan perbankan," ujarnya.

Kemudian pelayanan pendukung lainnya UKM nusantara yang akan di ikuti pelaku UKM dari luar daerah, bazar UMKM yang akan di ikuti seluruh pelaku UMKM yang ada di Lambar, penampilan musik gambus sebagai upaya pelestarian budaya.

"Kedai kopi dan kuliner memberikan peluang bagi barista dan pelaku usaha untuk menyajikan suguhan terbaik kepada pengunjung, sarana rekreasi bagi keluarga, dan ada juga pameran bonsai yang akan memeriahkan acara," imbuhnya

Daman berharap dengan adanya kegiatan tersebut bisa menjadi upaya untuk menumbuhkan kembali perekonomian masyarakat yang sempat terpuruk, dan momen peringatan HUT Lambar bisa menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Lampung Barat. (*)


Editor :