• Sabtu, 26 Oktober 2024

Maspajoni Resmi Gantikan Sarjono Sebagai Anggota DPRD Lambar

Senin, 29 Agustus 2022 - 12.40 WIB
425

Rapat Paripurna pelantikan pergantian antar waktu (PAW) Maspajoni sebagai anggota DPRD Lambar sisa masa jabatan 2019-2024, di Ruang Rapat Maghgasana, Sekretariat DPRD setempat, Senin (29/8/2022).

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Barat menggelar rapat paripurna pelantikan pergantian antar waktu (PAW) Maspajoni sebagai anggota DPRD Lambar sisa masa jabatan 2019-2024 menggantikan Sarjono.

Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Gubernur Lampung No.G/381/B.01/HK/2022 tentang peresmian pengangkatan anggota DPRD Lampung Barat.

Juga berdasarkan surat Bupati Lampung Barat No.170/657/01/2022 tentang Permintaan Pelaksanaan Pengambilan Sumpah/Janji Peresmian Pengangkatan PAW Anggota DPRD Lambar Masa Jabatan 2019-2024.

Pelantikan tersebut merupakan buntut ditetapkan nya Sarjono sebagai tersangka atas kasus penggunaan ijazah palsu oleh Direktorat reserse kriminal umum Polda Lampung ter tanggal 30 September 2020 silam.

Atas perkara tersebut Sarjono divonis 8 bulan penjara dan denda Rp10 Juta oleh Pengadilan Negeri Liwa tertanggal 18 Juni 2021, setelah sebelumnya menjadi tahanan kota oleh Kejaksaan Negeri Lampung Barat pada 24 Maret-18 Juni 2021.

Pelantikan PAW Maspajoni sebagai anggota DPRD Lambar merupakan kali kedua, sebelumnya ia juga pernah di lantik PAW menggantikan Ulul Azmi Soltiansyah yang mundur karena maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada 2017 silam periode 2014-2019.

Maspajoni ketika itu menjalani masa jabatan selama 30 bulan, sedangkan untuk periode 2019-2024 lama jabatan yang akan diemban selama 24 bulan terhitung setelah ia dilantik menggantikan Sarjono.

Ketua DPRD Lambar, Edi Novial menyampaikan apresiasi nya kepada mantan anggota DPRD Lambar Sarjono atas kerjasama dan kontribusinya selama mejabat sebagai anggota DPRD setempat.

"Semoga beliau senantiasa diberi kesehatan dan dimudahkan apa yang di inginkan, dan untuk saudara Maspajoni kami mengucapkan selamat bergabung di sisa masa jabatan 2019-2024 mudah-mudahan menjadi anggota DPRD yang amanah dan istiqomah," singkatnya

Maspajoni ketika diwawancara menyampaikan gebrakan utama yang akan dilakukan setelah di lantik sebagai anggoya DPRD Lambar yaitu ingin membangkitkan lagi perekonomian masyarakat yang sempat terpuruk akibat pandemi Covid-19.

"Saya secara pribadi dan atas nama partai PPP ingin membangkitkan lagi ekonomi masyarakat khususnya di sektor UMKM, karena saya melihat sektor UMKM menjadi sektor yang paling mendukung bangkitnya kembali perekonomian rakyat," pungkasnya. (*)

Editor :