• Selasa, 01 Oktober 2024

Enam Parpol Baru Terdaftar di Kesbangpol Pesawaran

Selasa, 09 Agustus 2022 - 14.56 WIB
271

Kepala Bidang (Kabid) Politik Dalam Negeri (Poldagri) Edi Effendi saat diwawancarai. Foto : Yugo/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Pesawaran - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Pesawaran mencatat terdapat enam partai politik (Parpol) baru yang sudah terdaftar di Kesbangpol setempat. 

Kepala Badan (Kaban) Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Pesawaran Zainal Arifin melalui Kepala Bidang (Kabid) Politik Dalam Negeri (Poldagri) Edi Effendi mengatakan hingga saat ini baru terdapat enam partai politik yang sudah mendaftarkan ke Kesbangpol setempat. 

"Enam partai tersebut yakni Partai Gelombang Rakyat Indonesia, Partai Umat, Partai Indonesia Bangkit Bersatu, Partai Buruh Exca, Partai Kongres serta Kebangkitan Nusantara," katanya saat diwawancarai. Selasa, (09/08/2022).

Ia mengungkapkan dari parpol yang sudah terdaftar di Kesbangpol, belum dipastikan dapat mengikuti pemilu tahun 2024 mendatang. 

"Dikarenakan harus verifikasi dari pusat terlebih dahulu untuk memenuhi persyaratan administrasi dan faktual," ungkapnya. 

Ia menjelaskan persyaratan administrasi partai politik yang akan mendaftarkan ke Kesbangpol seperti kepengurusan, keanggotaan, domisili sekretariat, dan lain sebagainya. 

"Sedangkan persyaratan faktual, nanti petugasnya langsug yang turun kelapangan untuk mengecek kebenaran dari administrasi tersebut," jelasnya. 

Edi menuturkan tidak memiliki jumlah batasan dalam menerima pendaftaran partai politik baru hingga pemilu yang akan datang.

"Kecuali akhir Desember nanti, itu pun ketika sudah selesai verifikasi dari pusat untuk ikut pemilu. Jadi sudah tidak bisa daftar lagi partai politik yang baru," tutur Edi.

Hingga saat ini, total partai politik (parpol) yang sudah terdaftar di Kesbangpol Kabupaten Pesawaran sebanyak 22 partai. 

"Yakni Nasdem, PKB, PKS, PDI-P, Golkar, Demokrat, Gerindra, Pan, PPP, Hanura, PBB, PKP, Perindo, PSI, Berkarya, Gerakan Perubahan Indonesia,  Gelombang Rakyat Indonesia, Umat, IBU, Buruh EXCA, kongres serta Partai Kebangkitan Nusantara dan itu semua sudah terdaftar di kita," pungkas Edi. (*)

Editor :