• Senin, 30 September 2024

Asprov PSSI Bubarkan Klub Lampung Sakti, Ini Sebabnya

Minggu, 31 Juli 2022 - 21.55 WIB
754

Rapat kongres Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di hotel Horison Lampung, Minggu (31/7/2022). Foto: Ist.

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Klub Lampung Sakti telah resmi dibubarkan dan tidak lagi menjadi bagian dari Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Lampung.

Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara mengatakan, Klub Lampung Sakti tidak lagi menjadi bagian Asprov PSSI Lampung disebabkan sudah lama tidak lagi berpartisipasi dalam kompetesi apapun.

"Lampung Sakti semenjak terderagasi dari liga 2 ke liga 3 sudah tidak lagi berpartisipasi dalam kompetesi yang diadakan PSSI," kata Yoga, dalam rapat kongres Asprov PSSI Lampung, di hotel Horison Lampung, Minggu (31/7/2022).

Ia juga mengungkapkan, kongres Asprov PSSI Lampung tersebut diikuti oleh 37 klub yang terdiri dari 32 klub lama, serta 5 tim baru yang sudah diresmikan dan sudah bisa mengikuti turnamen resmi yang diadakan Asprov PSSI Lampung.

Lima tim baru itu adalah, Garuda Lampung City, Natar Lampung Selatan, Putra Baruna FC Panjang, Kresna FC Metro, Garuda Mas FC Pringsewu dan Great Giant Family (GGF) FC Lampung Tengah.

"Kongres kali ini bertujuan melakukan evaluasi terkait dengan program yang ada pada tahun 2021, serta menyusun program yang ada pada tahun 2022," lanjut Yoga.

Yoga juga menyampaikan evaluasi yang dilakukan tahun 2022, antara lain akan dilaksanakannya beberapa turnamen mulai dari bulan Agustus sampai dengan Desember mendatang.

"Intinya kita akan melaksanakan kompetisi, diantaranya Piala Gubernur, Soeratin Cup, Piala Pertiwi dan Gala Siswa," ujarnya.

Nantinya puncak dari kegiatan sepakbola itu adalah Liga 3 yang akan dilaksanakan pada Bulan Desember mendatang.

Ia juga berharap seluruh tim yang terdaftar pada Asprov PSSI Lampung dapat mendaftar semua, dikarenakan nantinya akan mempengaruhi jumlah slot yang tersedia di Nasional.

"Untuk total peserta nanti kita lihat berapa yang daftar, baru bisa kita lihat juga berapa lama Liga 3 berlangsung. Untuk kisaran waktu sekitar 2 minggu," tandasnya. (*)


Video KUPAS TV : Proyek Ribuan Hektar di Lampung Selatan Terbengkalai