Bawaslu Lamtim Masih Kaji Usulan Anggaran Pilkada 2024
Ketua Bawaslu Lamtim Uslih, saat dimintai keterangan. Foto: Yugo/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Timur - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) masih mengkaji usulan anggaran untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Hal tersebut disampaikan Ketua Bawaslu Lamtim Uslih, yang mengatakan usulan anggaran Pilkada 2024 harus efisien, efektif dan terukur.
"Dalam usulan anggaran Pilkada 2024, kita mengedepankan efektif, efisien, dan terukur," kata Uslih, saat dimintai keterangan, Rabu (15/06/2022).
Ia juga mengaku akan segera memberikan usulan anggaran Pilkada 2024 kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Timur.
Namun tambahnya, besaran usulan anggaran Pilkada 2024 dari Bawaslu masih berubah-rubah, karena masih mengkaji lagi apakah itu efektif, efisien, dan terukur usulan anggaran tersebut.
"Secepatnya akan kita informasikan usulan anggaran yang sudah fix," terangnya.
Adapun pendanaan anggaran Pilkada 2024 akan diprioritaskan untuk membayar honor badan Adhoc.
"Tentu untuk badan Adhoc, untuk Panwascam, Rapat Koordinasi dan lain-lain," pungkas Uslih. (*)
Video KUPAS TV : Gelontorkan Dana Miliaran Rupiah, Pemerintah Bangun Jembatan Way Gebang
Berita Lainnya
-
Bupati Ela Targetkan Lamtim Jadi Penghasil Kakao Terbaik di Lampung
Selasa, 27 Januari 2026 -
Prajurit Marinir Asal Lampung Timur Gugur Tertimbun Longsor, Pemakaman Berlangsung Haru
Selasa, 27 Januari 2026 -
Pembatas Sepanjang 70 Kilometer Disiapkan Hentikan Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Sabtu, 24 Januari 2026 -
Gerakan Bersatu dengan Alam, Gubernur Lampung Dorong Solusi Adil Atasi Konflik Warga-Gajah di TNWK
Sabtu, 24 Januari 2026









