• Jumat, 25 Oktober 2024

Polda Lampung Siapkan 2 Helikopter Hingga Penjinak Bom Guna Keamanan dan Kenyamanan Peserta WSL Krui 2022

Rabu, 08 Juni 2022 - 13.29 WIB
165

Kabid Humas Polda Lampung, Kombel Pol. Pandra Arsyad saat dimintai keterangan. di Aston Lampung City Hotel, Jalan Gatot Subroto No.81, Garuntang, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung. Foto : Didik/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kabid Humas Polda Lampung, Kombel Pol. Pandra Arsyad mengungkapkan, pihaknya telah menyiapkan 2 unit helikopter hingga penjinak bom guna keamanan dan kenyamanan peserta World Surf League (WSL) Krui Pro 2022, yang digelar di Pesisir Barat.


Hal itu diungkapkan Pandra saat menjadi pembicara dalam kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Aston Lampung City Hotel, Jalan Gatot Subroto No.81, Garuntang, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, Rabu-Kamis (8-9/6/2022).


Dalam gelaran WSL tersebut, Polda juga menyiapkan 207 personel guna mengamankan peserta dan lokasi.


Selain itu lanjut Pandra, Polda Lampung bersama Polres Pesibar juga akan menggelar operasi Tuhu Krakatau.


"Tuhu itu artinya Ikan Marlin, sesuai dengan logo dan tema gelaran tersebut. Jadi operasi tersebut difokuskan untuk pengamanan para peserta WSL dari mulai kedatangan hingga nanti mereka meninggalkan Lampung," terangnya.


Polda Lampung bersama Pemerintah Kabupaten Pesibar juga nantinya akan menyediakan call center di nomor 110 dan pengamanan terbuka dan tertutup.


Pengamanan terbuka dan tertutup itu dilakukan karena ada beberapa masukan dari peserta yang merasa kurang nyaman dengan pengamanan terbuka dengan pengawalan seragam lengkap, atau sebaliknya dengan pengawalan tanpa seragam. (*)




Editor :