• Sabtu, 02 November 2024

Pegawai Reaktif Covid-19, PN Gunung Sugih Lamteng Disemprot Disinfektan

Rabu, 16 Februari 2022 - 10.36 WIB
158

Ketua Satgas Covid-19 Kecamatan Gunung Sugih, Chandra Sukma saat melakukan penyemprotan disinfektan di Kantor Pengadilan Negeri Gunung Sugih Lampung Tengah, Rabu (16/2/2022). Foto : Towo/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Tengah – Dengan adanya temuan pegawai yang terpapar virus, Satgas Covid-19 Kecamatan Gunung Sugih melakukan peyemprotan disinfektan di Kantor Pengadilan Negeri (PN) Gunung Sugih, Lampung Tengah, Rabu (16/2/2022).

Penyemprotan dilakukan setelah diketahui adanya  pegawai dan hakim yang terpapar covid-19, sehingga satgas setempat mensterilisasi dengan menyemprotkan disinfektan di seluruh area PN.

Ketua Satgas Covid-19 Kecamatan Gunung Lamteng, Sugih Chandra Sukma mengatakan, dirinya mendapatkan kabar pada Selasa (15/2/2022) bahwa di PN ada 7 orang terpapar Covid-19 sehingga kantor di tutup sementara oleh pihak PN. 

Dari satgas, kita langsung melakukan penyemprotan di kantor PN ini, dengan mengunakan disinfektan, mulai dari tempat parkir dan tempat tunggu, jadi kita sisir satu persatu, khususnya seluruh ruangan sidang kita semprot, kemudian sampai ke ruangan staf, tidak ada yang terlewati,”ujarnya saat dimintai keterangan.

Ia menambahkan, penyemprotan dilakukan guna membunuh virus yang ada di dalam kantor PN dan juga membuat para pegawai lebih tenang dan yakin setelah dilakukan penyemprotan ini.

"Selain itu juga kita melakukan penyemprotan di Rumah makan sekitaran PN, ini sebagai antisipasi agar benar benar steril," katanya.

Kemudian, satgas juga meminta kepada kepala kampung setempat untuk melakukan penyemprotan di tempat keramaian masyarakat.

“Dengan begitu kan minimal masyarakat setempat lebih tenang, nyaman dan tidak was-was dengan situasi ini,”ujarnya.

Humas PN Gunung Sugih, Anugrah mengucapkan terimakasih kepada pihak Kecamatan Gunung Sugih yang telah membantu melakukan sterilisasi Kantor PN setempat.

“Kalau sudah disemprot tentu menambah tenang para pegawai yang masuk dan para pengujung di persidangan nanti,”jelasnya.

Anugrah mengungkapkan, PN Gunung Sugih akan kembali dibuka pada Jumat (18/2/2022), namun dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Iya, Jumat kita buka kembali secara umum, namun prokes kita perketat, misalnya setiap ada tamu datang wajib cuci tangan ditempat yang sudah kita sediakan,”ungkapnya.

Anugrah mengimbau, masyarakat yang ingin menghadiri sidang keluarganya agar jangan terlalu ramai, datang saja perwakilan karena situasi masih pandemi.

"Untuk sidang perkara kita gelar online, dari lapas dan juga dari kejaksaan di kantor masing masing," kata Anugrah.

Pantuan kupastuntas.co di lokasi, Kantor PN Gunung Sugih terlihat hanya petugas piket di pelayanan surat menyurat terkait  perpanjangan perkara. (*)


Video KUPAS TV : HANYA 2 MENIT, MALING SIKAT MOTOR PENDETA DI HALAMAN GEREJA




Editor :