• Minggu, 29 September 2024

2022, Kelurahan Sukarame Baru Laksanakan Program Vaksinasi Anak dan Perbaikan Jalan

Selasa, 11 Januari 2022 - 13.09 WIB
594

Sekretaris Kelurahan Sukarame Baru, Kecamatan Sukarame, Lyana

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Kelurahan Sukarame Baru, Kecamatan Sukarame, Bandar Lampung akan melaksanakan program vaksinasi anak sekolah umur 6-11 Tahun dan memperbaiki jalan rusak.

Sekretaris Kelurahan Sukarame Baru, Kecamatan Sukarame, Lyana mengatakan, karena Lurah Sukarame Baru sudah pensiun per 1 Agustus 2021, untuk kedepannya program Tahun 2022, ia akan melaksanakan program vaksinasi anak umur 6-11 Tahun dan perbaikan jalan.

"Kedepannya, aturan kan lurah yang memprogramkan, kita ini belum ada lurah. Per 1 agustus 2021 kemarin, lurahnya pensiun. Masih agak bingung jadinya belum mutusin. Mungkin ini mau vaksin anak sekolah umur 6-11 tahun dan mungkin perbaikan jalan yang masih rusak nantinya,"jelasnya.

Ia juga mengatakan pada Tahun 2021 telah melaksanakan beberapa program pemerintah salah satunya vaksinasi dan sudah mencapai hampir 100 persen target.

"Program tahun kemarin 2021 vaksin salah satunya yang utama, vaksinasi sudah hampir 100 persen mas," katanya, Selasa (11/1/2022).

Lyana juga menjelaskan selain program vaksinasi, Kelurahan Sukarame Baru juga melaksanakan program normalisasi sungai serta perbaikan drainase dan sudah berjalan 80 persen.

"Perbaikan drainase sepanjang Jalan Pulau Sebesi, normalisasi kali itu, grebek sungai, ya ikutin program bu wali," ujarnya.

"Kayaknya kalau 100 persen belum deh, 80 persen lah infrastrukturnya," lanjutnya.

Lyana menambahkan dalam menjalankan program-programnya berjalan dengan lancar dan tidak menemui kendala. Namun, dalam menjalankan program tidak ada anggarannya karena pihak kelurahan hanya sebagai penyedia tempat dan izin pelaksanaan. 

"Tidak ada kendala dalam menjalankan program, karena yang menjalankan normalisasi kan dari Dinas PU, dan kami hanya izin saja sambil memantau. Kalau vaksinasi lancar, tidak ada masalah karena kita kerjasama puskesmas juga. Jadi selain ngadain di Puskesmas, kita ngadain di Kelurahan juga," tutupnya. (*)