• Sabtu, 19 Oktober 2024

Kabar Baik, Wisata Lampung Barat Segera Mendunia

Kamis, 30 September 2021 - 13.05 WIB
286

Diskusi dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno di kediaman pribadi Parosil di Pekon (Desa) Purawiwitadn, Kecamatan Kebun Tebu, Rabu (29/9/2021). Foto: Iwan/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Kabar baik, potensi pariwisata yang ada di Lampung Barat kedepan segera menjangkau bukan hanya nasional melainkan juga hingga internasional sehingga mendunia.

Hal itu terungkap saat Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus saat melakukan diskusi dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno di kediaman pribadi Parosil di Pekon (Desa) Purawiwitadn, Kecamatan Kebun Tebu, Rabu (29/9/2021).

Parosil mengaku, telah berdiskusi banyak dengan Sandiaga Uno, begitu sapaan akrab Sandiaga Salahuddin Uno usai melakukan kunjungan di Desa wisata Kampung Kopi Lampung Barat kemarin.

"Dalam diskusi dengan pak menteri, kita membahas pengembangan pariwisata dan sudah pak bupati paparkan secara detail potensi wisata yang kita mimiliki dan alhamdulillah respon pak menteri bagus," kata Parosil, saat dikonfirmasi, Kamis (30/9/2021).

Dalam diskusi tersebut terus Parosil, Sandiaga Uno mengatakan, pengembangan wisata di Kabupaten Lampung Barat harus sudah dilakukan sejak sekarang, agar pengembangan dan peningkatan kunjungan pariwisata di Lampung Barat dapat ditingkatkan.

"Menurut pak menteri, potensi Pariwisata yang ada di Lampung Barat cukup banyak dan potensial, dan kedepan harus dikembangkan agar dapat menjangkau bukan hanya nasional melainkan juga hingga internasional sehingga mendunia," ujarnya.

Jika potensi wisata yang ada di Kabupaten Lampung Barat bisa dikembangkan, tambah Parosil sesuai dengan yang disampaikan Sandiaga Uno, dapat dipastikan jumlah wisatawan yang berkunjung semakin meningkat dalam setiap tahunnya.

"Cuaca dan kondisi alam Lampung Barat sangat sejuk, sehingga menjadi daya tarik tersendiri yang jarang dimiliki daerah lain. Usai melakukan diskusi pak menteri langsung menggelar diskusi melalui virtual, dengan jajaran nya untuk membahas pengembangan pariwisata yang ada di Kabupaten Lampung Barat," terang Parosil menjelaskan apa yang disampaikan Sandiaga Uno. (*)


Video KUPAS TV : STOK VAKSIN YANG BARU DATANG JANGAN DISIMPAN, LANGSUNG HABISKAN! (BAGIAN 2)