• Sabtu, 19 Oktober 2024

Kabar Baik, Bantuan Pembayaran Listrik 449 Rumah Ibadah di Lambar Segera Cair

Minggu, 29 Agustus 2021 - 13.57 WIB
216

Kabag Kesra pada Sekretariat Pemkab setempat, Novi Andry. Foto: Doc/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Barat, melalui bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) pada sekretariat Pemkab setempat dalam waktu dekat segera merealisasikan bantuan untuk pembayaran listrik 449 rumah ibadah.

Kabag Kesra pada Sekretariat Pemkab setempat, Novi Andry, mengaku saat ini masih dalam proses pencairan untuk segera diberikan dengan masing-masing pengurus rumah ibadah.

"Jadi yang diterima masing-masing rumah ibadah sama, sebesar Rp1,2 juta. Jika ditotal angkanya mencapai Rp538.800.000 dengan sumber anggaran APBD Kabupaten tahun 2021," ungkap Novi, saat dihubungi kupastuntas.co, Minggu (29/8/2021) siang.

"Ini merupakan salah satu komitmen dan program pak bupati dan wakil bupati di bidang keagamaan. Ini perdana, baru diluncurkan tahun ini dan semoga bisa membantu rumah ibadah dalam mengatasi kebutuhan listrik," timpalnya.

Novi, begitu sapaan akrab Novi Andry menjelaskan, tidak semua rumah ibadah di Kabupaten Bumi Beguai Jejama Sai Betik itu menerima bantuan, dikarenakan kondisi keuangan daerah tidak memungkinkan.

"Jadi tidak keseluruhan tersentuh bantuan, kuota nya hanya tiga rumah ibadah di setiap pekon. Sedangkan proses pengajuannya dikoordinir oleh peratin (Kepala Desa) di masing-masing Pekon maupun lurah di kelurahan," jelasnya.

Mengenai peruntukan bantuan tersebut tambah Novi, pihaknya menyerahkan sepenuhnya dengan masing-masing rumah ibadah penerima.

"Namun idealnya untuk membantu penerangan khususnya pembayaran tagihan listrik atau untuk mengisi bahan bakar Diesel maupun Genset sebagai alternatif penerangan," pungkasnya. (*)


Video KUPAS TV : PEGAWAI DAN WARGA BINAAN LAPAS KALIANDA JALANI TES URINE ACAK